Pop.matamata.com - Nikita Willy Beberkan Alasan Ogah Gendong Baby Izz Ketika Sedang Makan, Bikin Nambah Wawasan!
Nikita Willy membeberkan alasan tidak menggendong buah hatinya, Issa Xander Djokosoetono atau yang akrab disapa dengan Baby Izz ketika sedang menyantap makanannya. Gaya momong anak ala Nikita Willy ini sering sekali mendapatkan berbagai pujian dari netizen.
Banyak netizen menilai Nikita Willy memiliki rasa sabar dan beraura positif ketika merawat putra semata wayangnya Baby Izz yang lahir pada 7 April 2022 lalu.
Saat berusia 8 bulan, Nikita Willy menuturkan jika Baby Izz sempat tidak mau duduk di high chair. Kendati begitu, dia memutuskan tidak memaksa Baby Izz supaya tetap memiliki hubungan yang baik dengan high chairnya.
"Enggak aku paksa untuk dia ada di high chairnya, aku langsung angkat supaya dia nggak trauma dalam hal makan, supaya dia tetap punya relation yang baik dengan high chairnya," tutur Nikita Willy, dikutip dari kanal YouTube Nikita Willy Official, (04/02/2023).
Nikita Willy akan membawa Baby Izz duduk di pangkuannya dan makan bersama di meja makan. Namun jika tidak berhasil juga, maka bantuan dari orang lain sangat diperlukan.
"Kita minta bantuan anggota keluarga yang lain buat pangku anaknya terus kita suapin sambil dipangku sama orang tersebut," sambung Nikita Willy.
Nikita Willy membuat peraturan agar Baby Izz tidak digendong saat sedang makan. Bukan tanpa sebab, hal itu dilakukan Nikita Willy demi membentuk kebiasaan Baby Izz serta menghindari kehabisan energi.
"Tapi, jangan digendong karena takutnya kalau sekali aja dia makan digendong dan dia suka pasti akan terus minta digendong ketika makan," pungkas Nikita Willy.
Berita Terkait
-
Ultah Anak Pertama Nikita Willy Dimeriahkan dengan Sunatan Massal: Berbagi Kebahagiaan Lewat Aksi Sosial
-
Ditanya Nama untuk Calon Adiknya, Jawaban Issa Anak Nikita Willy Bikin Ngakak
-
Hamil Anak Kedua, Potret Terbaru Nikita Willy Pamer Baby Bump Dipuji Selangit: Bumil Cantik!
-
Sempat Keguguran, Nikita Willy Kini Bahagia Sambut Anak Kedua dan Ungkap Jenis Kelamin Adik Issa
-
Nikita Willy Hamil Anak Kedua, Bakal Punya Baby Boy Lagi!
Terpopuler
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
Terkini
-
Doddy Irawan Bangga! 'Rempeyek Yekiko' Produksinya, jadi Langganan Artis hingga Menteri
-
Kampanyekan Anti Narkoba, Raffi Ahmad Prihatin Kasus Ammar Zoni
-
Wujudkan Persatuan di Indonesia, Olga Lydia akan Gelar Festival 'Band Berani Beda'
-
Sering jadi Dukun! Atiqah Hasiholan Dilanda Cemas, usai Syuting Film 'Sosok Ketiga: Lintrik'
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati