Mayor Teddy bersama Raffi Ahmad. [Instagram]
Pop.matamata.com - Baru-baru ini, jagat maya dihebohkan dengan kabar penangkapan Raffi Ahmad terkait kasus pencucian uang bernilai fantastis yakniRp271 triliun!
Video yang viral di media sosial menunjukkan Raffi diamankan polisi. Sebelumnya, kasus sama ikut menyeret nama Harvey Moeis, suami Sandra Dewi, yang sebelumnya tersandung kasus serupa.
@andi.hafidz19 raffi ahmad diringkus polisi karna dituding melakukan pencucian uang milyaran rupiah #raffiahmad #ditangkap #polisi #korupsi #271triliun #nagitaslavina suara asli - ANDI HAFIDZ
Video tersebut bahkan menampilkan amarah Nagita Slavina, istri Raffi, saat melihat suaminya digelandang petugas. Sontak, berita ini menggemparkan publik dan menimbulkan berbagai spekulasi.
Namun, benarkah Raffi tersandung kasus korupsi?
Ternyata, video yang beredar luas itu hanyalah tipuan. Video tersebut merupakan potongan dari konten prank YouTube Atta Halilintar yang diunggah pada tahun 2019. Atta dan Raffi berniat mengerjai Nagita dengan berpura-pura ditangkap polisi.
Alhasil, kabar penangkapan Raffi Ahmad terkait kasus pencucian uang adalah hoaks.
Untuk itu, sebaiknya lebih berhati-hati dalam menyebarkan informasi dan selalu cek kebenarannya sebelum membagikannya. Jangan mudah tergoda dengan judul-judul provokatif dan selalu verifikasi sumber berita.