Aaliyah Massaid dan Keanu sambut kepulangan Angelina Sondakh. (Instagram/aaliyah.massaid)
Pop.matamata.com - Nama Thariq Halilintar belakangan ini kembali menjadi perbincangan publik. Lantaran ia diisukan sedang menjalin hubungan asmara dengan Aaliyah Massaid. Meski belum ada pernyataan resmi, kedekatan keduanya di khalayak publik semakin terlihat.
Terbaru, ibu tiri dari Aaliyah Massaid turut menanggapi kabar hubungan putrinya dengan Thariq Halilintar. Lantaran ia merasakan perubahan sang putri usai menjalin hubungan.
Menurut Angelina Sondakh sang putri jadi mendadak religius. Tentu saja hal itu sangat membuat dirinya turut bahagia karena melihat perubahan baik dari putrinya itu.
Baca Juga: Aaliyah Massaid Kepergok Temani Thoriq Halilintar Tanding, Fans Thofu Ribut: Tempat Duduk Fuji..
"Saya melihat Aaliyah banyak berubah dari sisi ibadah dan saya salut banget. Aaliyah makin rajin tahajud, rajin salatnya, alhamdulillah. Rajin mengajinya, ya Allah," bongkar Angelina Sondakh, dikutip Minggu (3/9/2023).
Perubahan dari sang putri pun membuat dirinya lebih sumringah. Lantaran Thariq Halilintar bisa membimbing sang putri sambungnya menjadi sosok perempuan yang baik.
"Berarti kan pria yang sedang dekat dengannya (sekarang) membawa perubahan yang baik," ujarnya.
Baca Juga: Inara Rusli Ditegur gegara Makan sambil Ngomong, Jawabannya Disorot: Ngena Banget Dah!
Kendati demikian, sebagai orang tua ia hanya bisa mendoakan dan memasrahkan hubungan putrinya kepada Sang Maha Kuasa. Tentu ia tak ingin memaksaan apapun pada hubungan putri sambungnya itu.
"Kalau jodoh kan pasti di tangan Allah. Tapi sebagai orang tua (saya melihat) si pria ini juga baik kan. Sakinah, mawaddah, warahmah juga. Mungkin Aaliyah senang dan merasa bahwa dengan bersama pria ini, bisa membuat dia happy," tutup Angelina Sondakh.
Baca Juga: Raffi Ahmad Gercep Pasang Badan Usai Rafathar Ditonjok Teman Di Sekolah: