Thariq Halilintar. (Instagram/@thariqhalilintar)
Pop.matamata.com - Pengen Thariq Halilintar Cepat Nikah, Geni Faruk: Kemana Pergi Nyari Jodoh Buat Anak
Gen Halilintar tampaknya belum ada rencana untuk pergi ke luar negeri usai menghadiri acara Gender Baby Reveal yang diadakan oleh Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Pasalnya, keluarga dari Atta Halilintar ini malah kedapatan hadir sebagai bintang tamu di beberapa acara televisi. Salah satunya adalah acara yang dipandu oleh Raffi Ahmad dan Irfan Hakim.
Baca Juga: Atta Halilintar Diminta Punya 15 Anak, Geni Faruk Ngikut Aurel Hermansyah: Terserah ...
Dilansir dari unggahan akun Instagram @lambe_danu pada Kamis (8/6/2023), Gen Halilintar juga membahas mengenai Thariq Halilintar.
Saat itu, Irfan Hakim dan Raffi Ahmad menanyakan apakah benar jika Thariq Halilintar sedang single saat ini, usai putus dari Fuji.
"Netizen bilang kalau Thariq masih sendiri, gimana tanggapan keluarga?" tanya Ruben Onsu sebagai host.
Mendengar pertanyaan tersebut, keluarga Gen Halilintar justru merasa bingung pada awalnya. Hal itu pun membuat Raffi Ahmad menjelaskan ulang pertanyaannya.
"Thariq kan sekarang lagi sendiri, gimana keluarga, pengen cepet-cepet (dia) menikah atau bagaimana?" tanya Raffi Ahmad.
Geni Faruk pun langsung memberikan responnya. Ibu dari Thariq Halilintar ini mengaku sering mencarikan jodoh untuk putranya.
Baca Juga: Momen Krisdayanti Peluk Mesra hingga Cium Pipi Geni Faruk Dicibir: Selalu Ada Kamera
"Kalau dari Mami sih, kemana pergi itu nyari jodoh buat anak. 'Nih buat siapa nih? Buat Thariq nih'," jelas Geni Faruk.
Istri dari Anofial Asmid ini pun tak memungkiri jika ia ingin Thariq Halilintar cepat menikah.
"Jadi saya sih seneng anak saya nikah cepat, anak-anak nih, semua udah (tua)," tambahnya.