Film Berbalas Kejam Tuai Pujian, Akting Baim Wong Sebagai Perampok Bikin Tercengang

Terlepas dari segala kontroversi seputar kontennya, jam terbang Baim Wong di dunia akting memang tak perlu diragukan.

Ade Wismoyo
Rabu, 22 Februari 2023 | 07:00 WIB
Baim Wong di Film Berbalas Kejam (Twitter/moviemanfes)

Baim Wong di Film Berbalas Kejam (Twitter/moviemanfes)

Pop.matamata.com - Film Berbalas Kejam Tuai Pujian, Akting Baim Wong Sebagai Perampok Bikin Tercengang.

Reza Rahadian kembali dengan film terbaru berjudul Berbalas Kejam. Film arahan sutradara Teddy Soe ini menuai banyak pujian dengan akting Baim Wong yang tak luput dari sorotan pemirsa.

Berbalas Kejam menceritakan upaya balas dendam Adam (Reza Rahadian) yang kebahagiaannya direnggut dalam satu malam. Tiga perampok menghabisi nyawa anak dan istri Adam, membuat hidupnya tak lagi sama.

Baca Juga: Sinopsis Berbalas Kejam, Film Terbaru Reza Rahadian yang Diproduseri Baim Wong

Takdir membawa Adam bertemu dengan tiga perampok tersebut. Dalam proses  balas dendam yang sudah direncanakan dengan matang, dia justru terlibat hubungan asmara dengan adik salah satu perampok.

Sejak dirilis di platform streaming pada 16 Februari 2023, Berbalas Kejam mendapat review yang kebanyakan positif. Mulai dari plot cerita hingga akting para pemain yang mumpuni sukses membuat para pemirsa terhanyut ke dalam kisah balas dendam Adam.

Berbalas Kejam juga disebut-sebut sebagai jawaban kenapa industri perfilman Tanah Air didominasi oleh Reza Rahadian. Sang aktor berhasil memerankan sosok Adam dengan akting apik dan kaya akan emosi.

Baca Juga: Detik-detik Muka Baim Wong Disikut Rafathar Viral: Awas Nanti Diprank!

Selain Reza Rahadian, Berbalas Kejam juga menggandeng sederet pemain seperti Laura Basuki, Yoga Pratama, Kiki Narendra hingga Baim Wong. Secara tak terduga, akting Baim Wong sebagai salah satu perampok bernama Kardi membuat pemirsa kaget.

Terlepas dari segala kontroversi seputar kontennya, jam terbang Baim Wong di dunia akting memang tak perlu diragukan. Faktanya, suami Paula Verhoeven ini terkenal sebagai aktor sebelum kini menjadi YouTuber kontroversial.

"Dia pemeran Soekarno di beberapa film, terlepas dari beberapa kontroversinya, aktingnya emang bagus dan bervariasi," komentar warganet.

Baca Juga: Baim Wong Ungkap Hubungannya dengan Ridwan Kamil usai Ditegur: Niat Saya Nggak Seperti Itu

"Baim Wong emang bagus aktingnya, cuma suka salah milih film aja. Coba nonton Bebas, di situ dia juga keren," tambah warganet lain.

"Ya gimana ya, dia kan emang aktor yang cukup lama di sinetron dan film. Emang dasar akhir-akhir ini aja di suka aneh-aneh kontennya," sahut yang lain.

Baim Wong sendiri berterima kasih atas pujian terkait aktingnya dalam film berbalas kejam. "Wow thank you," komentarnya di salah satu unggahan review akun film.

Baca Juga: Baim Wong Ketemu 'Justin Bieber' di Thailand, Auto Kagum: Humble Banget!

Dengan pujian yang didapat, apakah Baim Wong akan kembali fokus jadi aktor alih-alih YouTuber? Kita lihat saja nanti!

Kontributor: Chusnul Chotimah
Berita Terkait
TERKINI
Azizah Salsha Mengklaim badannya makin kurus seperti lidi....
indo | 15:21 WIB
Selama gak menganggu kuliahnya Mayang, oke-oke aja, ucap Doddy Sudrajat....
indo | 15:13 WIB
Nikita Mirzani yang mendengar kabar Lolly di kantor polisi mengaku tak peduli....
indo | 14:26 WIB
"Kok datang sendiri eh katanya udah ada pacar baru ya kan masak sendirian aja itu," komentar netizen menggoda Thariq Hal...
indo | 11:42 WIB
Outfit ngampus Cinta Kuya menuai sorotan karena cuma begitu....
indo | 11:15 WIB
Baim Wong Pamer Dapat Rp 9 Miliar Jualan Online Kena Tegur: Bang Sudah Kasiah UMKM Gurung Tikar Gara-gara Abang Jualan...
indo | 10:51 WIB
Dinar Candy minta pertanggung jawaban pria yang sudah membuatnya dicap pelakor....
indo | 10:25 WIB
Saat ditanya mengenai apa yang disukai dari Denny Caknan selain suara dan lagu-lagunya, Bella Bonita justru kebingungan....
indo | 19:00 WIB
Rona bahagia tampak terpancar di wajah meraka....
indo | 18:00 WIB
Dalam video yang diunggahnya di Instagram, Frans Faisal menunjukkan ekspresi kalut sambil menambahkan sound gwenchana vi...
indo | 17:00 WIB
Tampilkan lebih banyak