Pop.matamata.com - Aktris cantik asal Korea, Hwang Jung Eum melayangkan gugatan cerai untuk suaminya, Lee Young Don, untuk kedua kalinya.
Hal itu diumumkan agensi sang aktris, Y1 Entertainment, pada 22 Februari 2024.
Agensi itu mengatakan, keputusan bercerai diambil sang aktris setelah melewati pertimbangan matang.
"Dia tak lagi bisa mempertahankan pernikahan itu dan memutuskan bercerai," kata agensi, Jumat (23/2/2024).
Setelah merilis pernyataan tersebut, unggahan Instagram Hwang Jung Eum menarik perhatian warganet.
Pada 22 Februari 2024, dia membagikan lima foto sang suami dengan sebuah caption bernada sindiran.
"Suamiku yang sangat pengertian ini memang tampan. Ini adalah suamiku, Lee Young Don, yang selalu sibuk dan bersenang-senang sendiri setelah menikahiku," ucapnya dalam salah satu caption fotonya.
Pada foto berbeda, Hwang Jung Eum tampak menuliskan caption berbunyi, "Kau selalu sibuk. Tapi sekarang kau bisa menikmati kebebasanmu sesukamu" dan "Suamiku kelahiran 1982 dan sangat senang mendapatkan hadiah coklat."
Unggahan itu kemudian ramai dikomentari warganet yang berasumsi Lee Young Don berselingkuh dan terciduk oleh Hwang Jung Eum.
"Sepertinya, suaminya sangat sangat sibuk (berselingkuh) akhir-akhir ini," kata seorang warganet.
Baca Juga
Menariknya, komentar warganet itu dibalas oleh bintang drama Kill Me Heal Me dengan, "Dia sibuk banget sejak menikah."
Komentar sang aktris kemudian ramai dikomentari warganet.
"Sepertinya, Hwang Jung Eum mengunggah ini untuk jaga-jaga jika selingkuhan suaminya berkelit dan bilang dia tak tahu Lee Young Don sudah menikah," ucap salah satu netizen.
"Sepertinya Lee Young Don selingkuh deh. Heol. Aku rasa, semua foto itu didapatkan Hwang Jung Eum dari ponsel orang lain," tulis netizen lainnya.
"Aku yakin, suaminya terciduk selingkuh. LOL. Apakah semua foto itu dari ponsel sang selingkuhan?," komen warganet lainnya.
Hwang Jung Eum menikah dengan Lee Young Don, pada 26 Februari 2016, setelah berpacaran selama 4 bulan.
Kala itu, dia mengaku, jatuh cinta dengan mantan pegolf profesional karena wajahnya yang tampan.
"Tapi sifatnya yang membuatku sangat jatuh cinta adalah dia begitu menghargai orang lain dan punya hati yang sangat baik. Aku bahagia dan ingin menghabiskan sisa umurku dengannya," kenang aktris saat akan berangkat bulan madu, pada 3 Maret 2016 lalu.
Rumah tangga yang adem ayem itu mulai memperlihatkan riaknya pada September 2020.
Sang aktris tiba-tiba menggugat cerai bos Geoahm Steel, namun akhirnya rujuk setelah mereka liburan bersama, pada Juli 2021.
Setelah liburan, Hwang Jung Eum mengandung anak keduanya yang lahir pada 2022.
Kini, jelang 8 tahun usia pernikahan mereka sang aktris kembali melayangkan gugatan cerainya untuk sang suami.
Berita Terkait
-
Bintangi Drakor 'Lovely Runner' Ep-16, Byeon Woo Seok Akui Menangis
-
Ji Chang Wook akan Datang ke Indonesia, Ini Lho yang Dirindukannya
-
Acara Ngunduh Mantu Putri Helmy Yahya di Korea Curi Perhatian, Ini Momen yang Paling Berkesan
-
Byeon Woo Seok Pacaran dengan Model Jeon Ji Su, Ini Kata Agensi
-
Beby Tsabina Pose Pakai Hanbok Banjir Pujian: Kayak di Drama Korea!
Terpopuler
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
Terkini
-
Hadirkan Program 'Ramadan Penuh Cinta', Deddy Mizwar Beri Tontonan Bermanfaat
-
Gunakan Bahasa Daerah di Film 'Sunda Emperor', Laura Moane Merasa Tertantang
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton