Pop.matamata.com - Andre Rosiade, ayah Azizah Salsha sekaligus mertua Pratama Arhan, bikin netizen gemas gegara memamerkan rumah baru anak dan menantunya di Jepang. Melalui Instagram Story-nya, anggota DPR RI itu dengan bangga menunjukkan rumah si pengantin baru.
Sejak teman-teman Azizah Salsha kembali pulang ke Jakarta, Andre Rosiade merupakan satu-satunya harapan netizen untuk melihat interaksi manis pasutri muda tersebut.
Sebagaimana diketahui, Zize, sapaan akrab Azizah, memang belum mengunggah potret kebersamaannya dengan sang suami di media sosialnya. Begitu pula Arhan sebaliknya.
Pada unggahan terbarunya, Andre Rosiade memperlihatkan kebersamaan keluarganya di rumah baru yang ditinggali Arhan dan Zize di kawasan Chofu, Tokyo, Jepang.
"Kita ada di rumahnya pengantin baru," kata Andre Rosiade di Insta Story, Kamis 24 Agustus 2023.
Dalam video tersebut, Arhan terlihat santai berbaring di lantai sambil bermain dengan dua adik iparnya. Lalu Andre Rosiade menunjukkan seisi rumah tersebut yang mana ada pula sang istri sedang makan.
"Han, nah ini pengantin baru nih (menujukkan wajah Arhan). Kakak Fatih. Umi makan mie," kata Andre Rosiade.
Di akhir video, Andre Rosiade kembali menegaskan bahwa itu rumah baru Azizah dan Arhan.
"Kita ada di rumah pengantin baru," pungkas ayah Zize tersebut.
Netizen yang melihat momen kebersamaan di rumah pengantin baru itu langsung merasa senang. Namun tidak sedikit dari mereka yang mencari keberadaan Zize yang tak terlihat di ruangan.
"Hahaha gemes zizahnya mana," kata netizen di TikTok.
"Zize dari kemarin ga nongol-nongol padahal ditungguin," kata yang lain.
"Zahh kamu ke mana sih, kok 2 hari ini gak muncul," ujar yang lain mencari Azizah Salsha.
Berita Terkait
-
Andre Rosiade Cabut Laporan Soal Tuduhan Mafia Bola, Pilih Jalan Damai
-
Fuji Lelah Dituduh Berantem dengan Azizah Salsha yang Bersedia Jadi Bridesmaid Aaliyah Massaid: Stop ya Netizen!
-
Bikin Kaget,Azizah Salsha Jadi Bridesmaid Aaliyah Massaid: Siap-siap Zize Diserang Fans Fuji
-
Diminta Jadi Bridesmaid Aaliyah Massaid, Azizah Salsha Malah Disuruh Jaga Perasaan Fuji
-
Deretan Bridesmaid Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar, Ada Mahalini hingga Azizah Salsha
Terpopuler
-
Jadi Produser di film 'Tumbal Darah', Prilly Latuconsina Merasa Tersindir
-
Jadi Korban KDRT, Ratu Meta Geram Suami Tak Kunjung Ditahan: Sudah Tersangka
-
Syuting Film 'Riba' di Yogyakarta, Klaten dan Sukabumi, Fanny Ghassani dan Ibrahim Risyad Hadapi Tantangan Berat
-
Keren! Saskia Chadwick dan Fadi Alaydrus, jadi Pasangan Romantis di Film 'Tak Kenal Maka Taaruf'
-
Efah Aaralyn, Karen Nijsen dan Para Beauty Pageant, Meriahkan 'Safari Bazaar Putaran 15'
Terkini
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek