Pop.matamata.com - 12 Potret Akad Nikah Denny Caknan dan Bella Bonita, Selebrasi sampai Naik ke Kursi!
Denny Caknan kejutkan penggemar dengan kabar pernikahannya yang tiba-tiba. Sebelumnya Denny Caknan bikin heboh karena mengumumkan hubungan asmaranya dengan model dan selebgram cantik Bella Bonita.
Ternyata tak lama setelah mengungkap hubungan cintanya, Denny Caknan kembali bikin geger dengan memposting foto pertunangannya dengan Bella Bonita. Dan hanya dalam hitungan hari potret akad nikah Denny Caknan dan Bella Bonita diposting.
Ya, penyanyi dangdut koplo itu akhirnya resmi melepas masa lajang dengan menikahi Bella Bonita pada Jumat (7/7/2023). Dari sederet potret akad nikahnya, ada satu momen yang unik dan lucu yaitu selebrasi Denny Caknan yang begitu lega usai ijab kabul. Penasaran, kan? Yuk kepoin langsung lewat deretan potret akad nikah Denny Caknan dan Bella Bonita berikut.
1. Gagah dalam balutan busana adat Jawa
Sebelumnya Denny Caknan sempat bikin netizen greget usai memposting video bahwa dirinya akan bersiap-siap menikah. Namun ia tak juga kunjung memposting momen pernikahannya. Rupanya acara pernikahannya digelar pada malam hari dan beginilah gagahnya Denny Caknan dalam balutan busana pengantin adat Jawa warna putih.
2. Cantik memesona
Sama halnya dengan Denny Caknan, Bella Bonita yang mampu meluluhkan hati pelantun lagu Kalih Welasku ini juga memakai kebaya adat Jawa. Bella Bonita tampil cantik memesona dengan riasan dan paesnya.
3. Bersiap langsungkan akad
Akad nikah Denny Caknan dan Bella Bonita dilangsungkan di salah satu hotel di Madiun. Pemilik nama asli Deni Setiawan ini terlihat masih bisa tersenyum lebar sesaat sebelum melangsungkan ijab kabul.
4. Tegang
Namun ketika sudah memegang mic untuk melafalkan kalimat ijab kabul, ketegangan serta merta terlihat jelas di wajahnya. Bahkan warna muka Denny Caknan tampak cukup pucat lantaran rasa tegang yang ia rasakan.
5. Akad berjalan lancar
Untungnya, Denny Caknan dapat melangsungkan akad nikah dengan lancar dan mantap. Tanpa harus mengulang kalimat ijab Kabul, Denny Caknan resmi menjadikan Bella Bonita menjadi istrinya di hadapan penghulu, para saksi, wali nikah, dan tamu undangan.
6. Selebrasi
Saking leganya sudah berhasil melewati proses akad nikah dengan lancar, Denny Caknan sampai melakukan selebrasi lho. Ia berbalik ke belakang sambil mengepalkan kedua tangannya ke atas. Ia juga menuliskan di caption postingan Instagram, bahwa dirinya memang sangat lega.
7. Sampai naik ke atas kursi
Tak hanya mengepalkan tangan, selebrasi Denny Caknan usai akad berlanjut. Ia berjoget sampai naik ke atas kursi. Aksi pelantun lagu Los Dol ini pun bikin semua orang yang menghadiri pernikahannya tertawa ngakak.
8. Akhirnya duduk bersama Bella Bonita
Bella Bonita akhirnya keluar dan duduk di samping Denny Caknan yang sudah jadi suaminya. Pasangan pengantin baru itu sama-sama tersenyum lebar karena sudah sah jadi suami istri.
9. Berjalan ke pelaminan
Setelah dinyatakan sah sebagai pasangan suami istri, Denny Caknan dan Bella Bonita pun melangkah beriringan menuju pelaminan yang sudah menunggu mereka. Keduanya terlihat sangat bahagia karena kini sudah disatukan dalam ikatan suci pernikahan.
10. Raja dan ratu sehari
Pelaminan yang penuh dengan bunga aneka warna sebagai dekorasi menjadi saksi kebahagiaan pasangan yang tak pernah umbar momen pacaran. Ya, hubungan Denny dan Bella baru dipublish beberapa hari sebelum pernikahan mereka digelar.
11. Langsung bermanja-manja
Hanya dalam hitungan menit setelah menjadi suami, Denny Caknan langsung bertingkah manja pada Bella Bonita. Lihat saja betapa manjanya Denny yang menyandarkan kepalanya di bahu Bella. Tingkah mesra pengantin baru ini di pelaminan bikin publik merasa gemas.
12. Serasi
Meski tak pernah mengumbar kebersamaan di media sosial, tapi banyak yang mendukung Denny dan Bella. Tak sedikit pula yang berharap rumah tangga yang baru mereka bangun langgeng dan bahagia. Sementara acara ngunduh mantu akan digelar pada 18 Agustus di Ngawi.
Itulah deretan potret akad nikah Denny Caknan dan Belyang sakral tapi juga kocak karena aksi selebrasi. Selamat atas pernikahannya Denny dan Bella, semoga bahagia dan langgeng!
Tag
Berita Terkait
-
Rayakan Akhir Tahun Bersama Bilal Indrajaya dan Denny Caknan di Swara Prambanan 2025
-
Denny Caknan Pamer Wajah Cantik Cundamani, Dipuji Mirip Ibunya: Boneka Hidup Gemas Sekali
-
Suara Gilga Sahid saat Nyanyi Lagu Dewa 19 Dikritik: Ayo Latihan Vibra Kuda
-
Sampai Kerja Serabutan Jelang Resepsi, Happy Asmara Spill Sampingan Gilga Sahid Selain Nyanyi
-
Gilga Sahid Sebut Happy Asmara Istrinya, Diyakini Sudah Menikah: Tinggal Resepsi Nunggu Ortu Pulang Umrah
Terpopuler
-
Masuk Babak Final TOSI Season 4 SCTV, Raffi Ahmad Siapkan Strategi Khusus
-
Terungkap! Raisa Gugat Cerai Hamish Daud karena Dugaan Perselingkuhan
-
Resmi! Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier
-
Vokalis Base Jam, Sigit Wardana Bongkar soal 'Luka Tak Berdarah'
-
Bangun 23 Villa Senilai Rp 12 Miliar, Vicky Prasetyo Rambah Bisnis Wisata
Terkini
-
Selamat! Vicky Prasetyo jadi Ketua Umum Organisasi Sosial: Anggotanya Sudah 34 Provinsi
-
Mengenaskan! Ibrahim Risyad Merasa Disiksa, Selama Syuting Film 'Riba'
-
Bertabur Bintang, 'Anugerah LSF 2025' Hadirkan 18 Kategori Nominasi
-
Wow! Tatjana Saphira Bintangi Serial 'Ipar Adalah Maut', Dikemas Penuh Drama dan Emosional
-
Tim Tanta Ginting, Saih hingga Fateh Halilintar Melaju ke Babak Final TOSI Season 4