Pop.matamata.com - CEK FAKTA: Satu Tahun Bungkam, Arya Saloka Go Public Soal Menikah dengan Amanda Manopo
Sejak beradu akting sebagai pasangan di sinetron Ikatan Cinta, Arya Saloka dan Amanda Manopo memang kerap dijodohkan di dunia nyata oleh penggemar.
Tak hanya itu, baru-baru ini, muncul sebuah video yang mengklaim jika ternyata Amanda Manopo dan Arya Saloka sudah menikah. Bahkan pernikahan mereka disebut sudah berlangsung selama satu tahun.
Rumor tersebut mulai diketahui usai disebar oleh sebuah channel YouTube yang bernama OFFI CHANNEL. Video ini juga sudah ditonton hingga ribuan kali.
Video ini menggunakan sebuah judul yang tak kalah menarik, begitu pula dengan cover berupa wajah dari Arya Saloka dan Amanda Manopo yang mengenakan pakaian pengantin yang senada.
"Setahun Ini Bungkam, Pagi Ini Arya Go Publik Perihal Pernikahan yang Sudah Terjadi Bersama Manda," tertulis sebagai keterangan dalam video. Lantas, benarkan klaim yang ada di video tersebut?
Penjelasan
Setelah ditelusuri lebih lanjut, tak ada bukti yang mendukung dan valid mengenai Arya Saloka yang sudah menikah dengan Amanda Manopo.
Pada videonya, narator hanya membicarakan mengenai kedekatan dari kedua aktor tersebut saat bekerja di sinetron. Selain itu, foto pernikahan yang ada pun hanya editan semata.
Kesimpulan
Video yang mengklaim mengenai Amanda Manopo dan Arya Saloka yang menikah selama satu tahun tersebut adalah hoaks alias tidak benar. (Saka Junji)
Berita Terkait
-
Bintangi Film 'Dusun Mayit', Amanda Manopo Punya Pengalaman Perdana Naik Gunung Arjuna
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Arya Saloka dan Putri Anne Sah Bercerai Secara Verstek: Semoga Keputusan Ini yang Terbaik
-
Demi Lovato Resmi Menikah dengan Musisi Jordan
-
Luna Maya Bocorkan Rencana Pernikahan Ari Lasso dengan Dearly: Sebentar Lagi Menyusul ke Pelaminan
Terpopuler
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
-
Bella Graceva dan Zikri Daulay Bintangi Film 'Pohon Waru', Kisahkan Iblis Perenggut Jiwa yang Malang
Terkini
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'