Pop.matamata.com - Setiap orang tentu tak ingin sakit hati karena cinta. Bahkan ada ungkapan bahwa lebih baik sakit gigi daripada sakit hati.
Islam mengajarkan agar umat muslim tidak mencintai sesuatu secara berlebihan, kecuali Allah SWT. Dengan mencintai sewajarnya, niscaya kita akan terhindar dari sakit hati.
Umat muslim juga dianjurkan untuk percaya bahwa kepergian orang tercinta sudah menjadi kehendak Allah SWT sehingga tak perlu disesali secara berlebihan. Hal ini tertuang dalam ayat Al-Quran.
"Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui, sedangkan kamu tidak mengetahui." (QS. Al Baqarah ayat 216)
Oleh karena itu, kita tidak boleh menyesali kepergian sosok tercinta dan yakin bahwa Allah SWT akan mengirimkan pengganti yang lebih baik. Agar perasaan jadi lebih tenang, alangkah baiknya kita membaca beberapa doa sakit hati karena cinta berikut ini.
Doa Sakit Hati karena Cinta
"Allahumma inni a'udzu bika minal hammi wal huzni wa a'udzu bika minal 'ajzi wal kasali wa a'udzu bika minal bukhli wal jubni wa a'udzu bika min gholabatid daini wa qohrir rijaal."
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari hal yang menyedihkan dan menyusahkan, sifat lemah dan malas, bakhil dan penakut, lilitan utang dan penindasan orang."
Doa agar Hati Jadi Lebih Tenang
"Allahumma inni as aluka nafsaan bika muthma innah tu,minu biliqooika watardho biqodoika wataqna'u bi'athoika."
Artinya: "Ya Allah, aku memohon kepada-Mu jiwa yang merasa tenang kepada-Mu, yang yakin akan bertemu dengan-Mu, yang ridha dengan ketetapan-Mu, dan yang merasa cukup dengan pemberian-Mu."
Doa Minta Pengganti yang Lebih Baik
"Allahumma ajirni fi mushibati wa akhlifha khairan minha."
Artinya: "Ya Allah berilah aku pahala dalam musibah ini, dan gantikanlah bagiku dengan sesuatu yang lebih baik daripadanya."
Zikir Mengingat Allah SWT
Selain membaca doa, zikir juga bisa menjadi obat sakit hati karena cinta. Dengan mengingat dan mendekatkan diri pada Allah SWT, hati akan menjadi tenang dan tenteram.
Berikut bacaan zikir yang bisa dibaca berulang-ulang sampai 100 kali.
"Subhanallah. Walhamdulillah. Wa la ilaha illallah. Allahu akbar."
Artinya: "Maha Suci Allah, dan segala puji bagi-Nya, dan tiada Tuhan selain Allah, Allah Maha Besar."
Demikian beberapa doa sakit hati karena cinta agar kita lebih tenang dan tenteram. Semoga bermanfaat.
Berita Terkait
-
Ditengah Kabar Duka, Mantan Istri Ungkap Sakit Hati Pernah Diinjak Harga Diri oleh Donny Kesuma: Tapi, Berharap Bisa Rujuk
-
Sakit Hati Sampai di Titik Mati Rasa, Wendy Walters Ngaku Pilih Treatment Daripada Ngilangin Nyawa
-
Murka saat Ditanya soal Enji Kangen Bilqis, Ayu Ting Ting Tegas Lakukan Hal Ini
-
Ibunda Jeje Govinda Disebut Sakit Hati Anaknya Diselingkuhi Syahnaz Sadiqah: Kalau Bisa Berpisah
-
Dipermalukan, Laura Meizani Sakit Hati dan Skakmat Nikita Mirzani: Mimi Durhaka Sama Anak
Terpopuler
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
-
Bella Graceva dan Zikri Daulay Bintangi Film 'Pohon Waru', Kisahkan Iblis Perenggut Jiwa yang Malang
Terkini
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'