Pop.matamata.com - Celine Evangelista Jenguk Anak Marshel Widianto, Warganet Sentil Soal Settingan: Buat Biaya Persalinan?
Pernikahan serta kabar kelahiran anak Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 rupanya berhasil mengejutkan publik. Bagaimana tidak? Kabar bahagia ini seolah menegaskan tudingan publik bila kedekatan komika satu ini dan Celine Evangelista hanyalah settingan saja.
Meski demikian, Celine dan Marshel nampaknya menjaga hubungan baik keduanya.
Terkini, Celine Evangelista tampaknya turut berbahagia atas kelahiran anak Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48. Ibu empat ini bahkan menjenguk bayi bernama lengkap Archie Hermawan Farid Gilandy Widianto tersebut.
Hal ini terlihat salah satunya lewat unggahan akun Instagram lambegosiip.
Dalam video yang dibagikan ulang itu, Celine Evangelista nampak serius mendampingi baby Archie yang sedang digendong oleh Cesen eks JKT48.
Sementara itu, Marshel Widianto berdiri di sebelah sang istri nampak mengamati interaksi antara Celine Evangelista dan putranya.
Suasana santai namun akrab terpampang dalam video tersebut.
Marshel juga sempat melontarkan candaan bila Celine Evangelista merupakan nanny alias pengasuh dari Italia.
"Iya, ini nanny dari Itali kak," celetuk Marshel sembari tertawa.
Ia pun menyetujui ucapan sosok di belakang kamera yang menyebut bila anaknya bisa belajar bahasa Inggris dari Celine Evangelista.
Keakraban Celine dengan pasangan ini sontak memantik komentar dari warganet. Tak sedikit yang menyinggung mengenai gimmick kedekatan mereka tahun lalu.
"Dulu pada bully si Celine karena dibilang nyakitin Marshel. Nah kan sekarang udah pada tau sama-sama settingan. Demi apa coba," komentar seorang warganet.
"Settingan yang membagongkan," celetuk salah satu warganet.
"Selama ini disembunyikan demi adsense? Boleh juga strateginya, itu hasilnya dibagi dua atai sesuai denagn kesepakatan konspirasi atau dimakan sendiri?" tulis warganet lain.
"oh kemarin sama Celine cuma settingan buat biaya persalinan," tambah warganet yang berbeda.
Berita Terkait
-
Celine Evangelista Merasa Dijebak di Film 'Penunggu Rumah Buto Ijo'
-
Pelajari Budaya Jawa, Celine Evangelista jadi Sinden di Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Celine Evangelista Ungkap Perjalanan Spiritual: Saya Sudah Mulai Belajar Islam Saat Masih Bersama Stefan William
-
Mantap Jadi Mualaf dan Berhijab, Celine Evangelista Ungkap Perjalanan Spiritualitas Sejak 2017
Terpopuler
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
Terkini
-
Hadirkan Program 'Ramadan Penuh Cinta', Deddy Mizwar Beri Tontonan Bermanfaat
-
Gunakan Bahasa Daerah di Film 'Sunda Emperor', Laura Moane Merasa Tertantang
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton