Pop.matamata.com - Thomas Djorghi dan Vanessa Goeslaw Meriahkan Ultah Suara.com Ke-9, 'Umpan Cinta' Auto Bikin Bergoyang.
Pedangdut Thomas Djorghi turut menjadi salah satu tamu istimewa dalam kemeriahan ulang tahun Suara.com ke-9. Lagu terpopulernya yang bertajuk "Umpan Cinta" hingga single terbaru "Marlina" didendangkan untuk menghibur hadirin dalam perayaan itu.
Sebagai pembukaan, Thomas Djorghi membawakan lagu "Umpan Cinta". Hits yang tenar 20 tahun lalu itu rupanya masih familiar di telinga karyawan Suara.com.
Tak heran ketika Thomas Djorghi menyodorkan mikrofon, banyak di antaranya yang hapal lagu "Umpan Cinta". Tak lupa, goyangan penyanyi 53 tahun ini juga mendapat tepuk tangan meriah.
Selanjutnya, Thomas Djorghi membawakan single terbaru "Marlina". Lagu yang sebelumnya dipopularitaskan Chrisye dengan nuansa pop, kini berhasil dinyanyikan dengan versi dangdut.
Sebagai sajian penutup, Thomas Djorghi menyanyikan "Sembako Cinta". Kali ini penampilannya pun lebih meriah karena duet dengan salah satu karyawan Suara.com, Umay.
Bersama dengan Umay, Thomas Djorghi joget bersama. Keduanya bahkan bak pasangan karena tanpa canggung bergandengan tangan.
"Luar biasa semringah ya, meriah. Terima kasih banyak karena sudah diundang," kata Thomas Djorghi.
Ucapan terima kasih serupa juga dilontarkan Umay yang bisa berduet dengan idola masa kecilnya. "Rasanya seperti mimpi," kata Umay.
Tak hanya dihadiri Thomas Djorghi, ada pula Vanessa Goeslaw yang ikut memeriahkan ulang tahun Suara.com. Sepupu Melly Goeslaw ini menyanyikan salah satu single terbaru, "Berharap Rasa Ini Sama".
Baca Juga
Di ulang tahun ke-9 Suara.com, Vanessa Goeslaw berharap agar media ini bisa semakin sukses ke depannya.
Berita Terkait
-
Titi DJ dan Thomas Djorghi Cinlok, Serius?
-
Thomas Djorghi Pernah Pacari Putri Kerajaan Brunei Viral Lagi
-
Thomas Djorghi Keceplosan Ngaku Pernah Menikah: Aku Nggak Mau Mengecewakan
-
Nindy Ayunda Pergoki Suami Transfer ke Cewek, Foto Terakhir Anton Medan
-
Belum Nikah di Usia 51 Tahun Sampai Dituduh Gay, Ini Respon Thomas Djorghi
Terpopuler
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
Terkini
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa