Pop.matamata.com - Lesti Kejora Akhirnya Kembali ke Indosiar, Netizen Masih Saja Protes gegara Ini
Lesti Kejora akan kembali ke Indosiar setelah beberapa lama menghilang sejak kasus KDRT Rizky Billar. Terpantau, Lesti Kejora bakal tampil dalam acara ulang tahun Indosiar yang digelar tanggal 10 dan 11 Januari 2023 mendatang.
Kabar bahagia ini disampaikan langsung oleh Harsiwi selaku Direktur Surya Citra Media. Tak sendiri, Lesti dijadwalkan tampil bersama D'DIVO.
"Selamat datang kembali LESTI KEJORA di rumahmu @INDOSIAR nanti, Dede Lesti akan tampil dalam *LESTI KEJORA KEMBALI BERSINAR* bersama Sahabat D’DIVO & 28 D’DIVO," tulis Harsiwi Achmad selaku Direktur Surya Citra Media pada Kamis (29/12/2022).
Dalam cuplikan yang dibagikan, D'DIVO yang terdiri dari Reza Zakarya, Ical Majene, Fildan DA4, dan Gabriel Harvianto tampak mengiringi penampilan Lesti Kejora. Sedangkan Rizky Billar sebagai suami Lesti Kejora justru tidak terlihat.
Warganet rupanya menyambut bahagia kembalinya Lesti Kejora tampil di layar kaca. Meski Indosiar diprotes karena memasangkan Lesti Kejora dengan para penyanyi pria, fans ramai membela.
"Padahal lebih enak diliat kalo Lesti bareng d,diva. Kenapa harus dengan para cowo-cowo?" tanya akun @dea***. "Kan cuma nyanyi mbak itu pun gak bersentuhan ato pegang-pegangan," bela akun @dapur***.
"Itu video-video lama bu..sekarang dia punya suami, konsepnya juga pasti atas izin suami..jadi ga usah riweuh dulu.." kata akun @hasa***. "Itu kan udah di anggap bunda abang L kakak-kakaknya," sahut akun @widi***.
Seperti diketahui, Lesti Kejora belum pernah tampil di layar kaca termasuk Indosiar sejak melaporkan Rizky Billar atas kasus KDRT. Keputusan Lesti Kejora untuk memaafkan sang suami tak membuat semua orang senang sehingga nyinyiran pun kerap diterimanya.
Berita Terkait
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Rhoma Irama Duet dengan JKT 48 di Puncak Perayaan HUT ke-31 Indosiar: Musik Itu Universal
-
Bertabur Bintang, 'Anugerah LSF 2025' Hadirkan 18 Kategori Nominasi
-
Jadi Juri 'D'Academy Musim 7, Lesti Kejora Bangga Dangdut Makin Digemari Anak Muda
-
Lesti Kejora Diterpa Masalah Hukum Terkait Lagu 'Buaya Buntung', Inul Daratista Buka Suara
Terpopuler
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Mongol Stres dan Donny Damara Kuras Emosi di Film 'Jangan Seperti Bapak'
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
Terkini
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting