Esther Yu dan lainnya. (ist)
Pop.matamata.com - Aktris asal Tiongkok, Shuxin Yu atau yang akrab disapa Esther Yu, mengaku bangga setelah didapuk sebagai International Global Ambassador Vision+ dan iQIYI.
"Senang sekali bisa menjadi iQIYI International Global Ambassador," tutur Esther Yu di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (26/11/2025).
Esther Yu berharap kehadirannya sebagai Global Ambassador maupun artis, bisa berkontribusi dalam menyajikan kualitas hiburan dalam platform tersebut.
"Tentunya ke depannya saya berharap bisa memiliki lebih banyak lagi hasil film-film yang baik yang dibawa dari Tiongkok untuk teman-teman dari overseas," ucapnya.
Acara spesial ini merupakan bagian dari perayaan peluncuran 'Combo Asia', paket streaming terbaru kolaborasi mendalam antara VISION+ dan iQIYI.
Mengusung semangat Streaming The New Asia, paket Combo Asia menghadirkan pengalaman menonton baru bagi pencinta hiburan premium Asia.
Sebagai iQIYI International Global Ambassador, Esther Yu turut mengikuti kegiatan Meet & Greet dengan ratusan fans di Indonesia.
Acara itu berlangsung hangat dan terasa spesial bagi para penggemar untuk berinteraksi langsung dengan Esther Yu.
Sejumlah momen menarik pun terjadi melalui berbagai segmen, mulai dari bincang santai dan sesi tanya jawab, hingga sesi games.
"Saya datang ke Jakarta untuk kedua kalinya, nanti saya akan kulineran dan mencoba masakan khas Indonesia," ungkapnya.
Baca Juga: Warganet Nilai Seskab Teddy Layak Jadi Duta Batik Nasional
Vision+, entitas anak yang dimiliki sepenuhnya oleh PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN), resmi menjalin kolaborasi dengan platform hiburan digital global, iQIYI, melalui peluncuran paket langganan terbaru bertajuk 'Combo Asia'.
Mengusung semangat Streaming The New Asia, inisiatif ini menandai babak baru hiburan Asia, sebuah era yang merayakan visi untuk menghadirkan tayangan terbaik.
Konsep ini mencerminkan komitmen Vision+ dan iQIYI untuk menghadirkan konten yang lebih kuat, engagement yang lebih mendalam, serta kolaborasi yang lebih besar, sehingga pengguna dapat menikmati pengalaman streaming yang lebih kaya dan relevan.
Streaming The New Asia juga menjadi simbol penggabungan dua kekuatan OTT Asia untuk menyajikan hiburan yang terus berkembang: mulai dari tayangan olahraga yang menyatukan penggemar dari level nasional hingga global, original series dan microdrama dengan cerita autentik dari Indonesia, hingga konten premium Asia.
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah selebriti Indonesia yang turut memeriahkan suasana peluncuran.
Perayaan ini menjadi simbol dari semangat hiburan Asia yang semakin digemari masyarakat Indonesia.
Melalui paket 'Combo Asia', pelanggan dapat menikmati kombinasi konten unggulan dari Vision+ dan iQIYI hanya dengan satu paket berlangganan.
Pengguna akan mendapatkan akses ke berbagai tayangan pertandingan olahraga dunia melalui Vision+ Premium Sports, serta berbagai drama, film, anime, dan variety show Asia premium dari iQIYI VIP Standard.
Tidak hanya itu, pelanggan juga bisa menikmati channel live TV nasional dan internasional, deretan original series dan microdrama Vision+ dan iQIYI.
Deputy CEO Vision+, Clarissa Tanoesoedibjo, mengatakan kolaborasi dengan iQIYI merupakan milestone penting dalam perjalanan Vision+.
"Melalui peluncuran Combo Asia, diharapkan dapat memberikan pengalaman streaming yang lengkap," tandas Clarissa Tanoesoedibjo.