Jadi Guru, Bucek Depp Harap Film 'Belum Ada Judul' Bisa Menginspirasi Generasi Muda

Film 'Belum Ada Judul'

Mia Taksaka | MataMata.com
Selasa, 18 November 2025 | 12:41 WIB
Bucek Depp dan Para Pemain Film 'Belum Ada Judul'. (ist)

Bucek Depp dan Para Pemain Film 'Belum Ada Judul'. (ist)

Pop.matamata.com - Aktor Bucek Depp punya peran apik dalam film terbarunya berjudul 'Belum Ada Judul' yang merupakan film besutan Citra Sinema dan Sinemart, dengan sutradara Aria Kusumadewa terinspirasi dari salah satu lagu Iwan Fals dengan judul 'Umar Bakri'.

Dalam film 'Belum Ada Judul' dikisahkan Umar Bakri merupakan guru favorit para muridnya.

Ia sangat ramah dan mampu menyampaikan pelajaran dengan gaya yang cool.

Sebagai pemeran Umar Bakri, di film Belum Ada Judul, Bucek Depp merasa bangga.

"Semoga karya ini bisa menjadi inspirasi buat semua," ucap Bucek Depp di Plaza Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (17/11/2025).

Film Belum Ada Judul sendiri disampaikan dengan ringan dan kekinian, sehingga bisa ditonton oleh anak-anak sekolah.

Menariknya, ada Iwan Fals juga yang menjadi pemeran pembantu.

Bucek Depp dan Para Pemain Film 'Belum Ada Judul'. (ist)
Bucek Depp dan Para Pemain Film 'Belum Ada Judul'. (ist)

Iwan berperan sebagai penyanyi cafe yang memberikan pandangan nyelenehnya mengenai sosok seorang guru.

"Tentu guru tanpa murid nggak jadi guru," tambah Iwan Fals.

Doni Damara juga mengeluarkannya pendapatnya mengenai sosok guru.

Baca Juga: Terungkap! Bucek Depp Ngaku Pacaran Kumpul Kebo dengan Titi DJ: Maaf buat yang Enggak Setuju

"Saat ini guru kurang dihargai, nggak ada guru kita nggak akan pintar," tambah Doni Damara.

Film 'Belum Ada Judul' dibintangi oleh Bucek Depp, Nurra Datau, Iwan Fals, Deddy Mizwar, Surya Saputra, dan sederet aktor aktris papan atas Tanah Air lainnya.

Film ini tayang perdana di seluruh bioskop di Indonesia pada 20 November 2025.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Merger Grab dan GoTo jadikan Gaya Hidup Modern...

indo | 13:50 WIB

dr Reza Gladys Ikut Acara BPOM...

indo | 14:00 WIB

Audy Item Rilis Lagu 'Nyanyian Timur'...

indo | 15:18 WIB

Your Esscentials Hadirkan Varian Baru 'Melissea'...

indo | 16:06 WIB

RCTI Hadirkan Fitur Shop+ Catalog...

indo | 23:31 WIB
Tampilkan lebih banyak