Lolly Pamerkan Kondisi Tempat Tinggal Barunya di London, Nama Fitri Salhuteru Disebut-sebut: Masih Tegaan Ibunya Sendiri

Banyak yang kepo siapa yang menyewakan apartemen untuk Lolly tinggal di London.

Ade Wismoyo | MataMata.com
Sabtu, 30 September 2023 | 11:08 WIB
Kronologi Lolly Cabut dari Rumah Mami Eda (Instagram/@1aurabd)

Kronologi Lolly Cabut dari Rumah Mami Eda (Instagram/@1aurabd)

Pop.matamata.com - Anak Nikita Mirzani, Lolly akhirnya punya tempat tinggal sendiri berupa flat setelah keluar dari rumah Mama Eda yang sempat menampungnya beberapa bulan.

Gadis bernama lengkap Laura Meizani Mawardi ini menunjukkan kondisi apartemennya yang sederhana tapi nyaman ditempati.

Tak besar, tempat itu sudah tersedia kasur, sofa, rak-rak, kamar mandi hingga dapur. Ada juga ruangan kecil untuk menjemur baju atau bisa dijadikan gudang.

Melihat kondisi tempat tinggal gadis 15 tahun ini seperti itu, banyak netizen yang penasaran.

Kronologi Lolly Cabut dari Rumah Mami Eda (Instagram/@1aurabd)
Kronologi Lolly Cabut dari Rumah Mami Eda (Instagram/@1aurabd)

Mereka kepo kira-kira siapa yang sudah menyewakan apartemen untuk Lolly. Mengingat dia masih di bawah umur dan di negara tersebut kebanyakan belum memperbolehkan anak-anak tinggal sendiri.

Ada juga yang penasaran dari mana uang Lolly untuk menyewa apartemen, apalagi dia sudah tidak diberi uang oleh ibu kandungnya.

Hingga netizen menyebut-nyebut nama Fitri Salhuteru hingga Antonio Dedola, mantan suami Nikita.

"Ada yang bilang dia ditampung di dinsos ada yang bilang di apartemen. Kalo di liat dia live room tour itu kek apartemen weii. Iya sih emang anak underage kagak bisa tinggal sendiri di UK, tapi banyak juga yang komen asal jelas dan wali ada anak bisa aja ngekos sendiri walaupun visa nya student ya. Menurut gua ya selain antonio masih backup dia jadi wali nya FS(Fitri Salhuteru) juga bantuin ngucurin dana sih buat sewa ni apart. Walaupun dower di igs nya kemarin ni bilang anaknya ditampung di dinsos karena kan wali sah lolipop masih dower," komentar netizen menduga-duga.

"Gue rasa kak ftri juga bantuin deh," komentar netizen lain. "Bagus dong berarti FS kalo mau bantu.. masih tegaan ibunya sendiri," tambah netizen lainnya.

Beberapa netizen salut dengan Lolly terlepas belum tahu apakah dia membayar sewanya sendiri atau dibantu orang lain. Lainnya juga mendukungnya hidup mandiri.

Baca Juga: Nikita Mirzani Lepas Tangan Tak Lagi Biayai, Lolly Terancam Dideportasi dari London

"Gede, itu di uk udah pasti 20 juta++ per bulan. Gila sih bisa sewa itu, belum listrik sama airnya hadeeh," komentar netizen.

"Dukung Loly hidup mandiri. Sesuai mimpi dan keinginannya.selama ini," komentar netizen lain.

Kronologi Lolly Cabut dari Rumah Mami Eda (Instagram/@1aurabd)
Kronologi Lolly Cabut dari Rumah Mami Eda (Instagram/@1aurabd)

"Mending hidup sendiri loly. Daripada sama emak suruh jualan. Kalo gak jualan dimarahin," timpal lainnya.

Sekilas tentang Laura Meizani anak Nikita Willy, dia adalah cewek kelahiran 2007. Dia adalah anak pertama Nikita Mirzani dari pernikahan dengan suami pertamanya yang diketahui bernama Nasseru.

Lolly sekarang menempuh pendidikan di London, Inggris. Dia dikenal sebagai anak berprestasi. Bahkan pernah menjadi atlet panahan.

Semakin beranjak dewasa, Lolly berpacaran dengan anak sulung Olla Ramlan yang bernama Sean Mikael Alexander. Namun hubungan asmara itu sudah selesai karena Lolly sekarang tinggal di luar negeri dan tak bisa LDR.

Kini Seperti diketahui, dia terlibat konflik dengan ibunya sendiri. Ini karena Loly berada di kubu mantan suami Nikita, Antonio Dedola dan ikut menyerang sang mama.

Lolly bahkan memutuskan tak minta uang dan keluar dari asrama sekolah dan kemudian menumpang di rumah keluarga Indonesia yang tinggal di sana yakni Mama Eda.

Kontributor: Tinwarotul Fatonah
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI