Ayah Ojak dan Istri Kompak Sentil Enji yang Ngaku Kangen Bilqis: Sekarang Tampil Mulu

Kedua orang tua Ayu Ting Ting itu meminta sang mantan menantu untuk tidak mengganggu anak dan mantan istrinya lagi.

Ade Wismoyo | Ismail | MataMata.com
Senin, 31 Juli 2023 | 14:39 WIB
Profil dan Biodata Umi Kalsum (instagram/@mom_ayting92_)

Profil dan Biodata Umi Kalsum (instagram/@mom_ayting92_)

Pop.matamata.com - Ayu Ting Ting memberikan respons negatif ketika mantan suaminya, Enji Baskoro dikabarkan mengakikangen dan ingin berjumpa dengan buah hatinya, Bilqis Khumairah Razak. Bahkan dia terlihat emosi saat ada awak media menyinggung persoalan tersebut.

Senada dengan Ayu Ting Ting, Ayah Rozak, kakek Bilqis juga merespon tidak enak saat mantan menantunya itu dikabarkan rindu dengan cucunya.

Mantan PNS Kota Depok itu terlihat geram saat ada orang yang menyinggung kabar Enji rindu dengan Bilqis.

Seperti dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @bukanarielnoah5. Ayah Rozak seperti tidak peduli dengan sosok mantan menantunya itu.

Abdul Rozak dan Umi Kalsum, orangtua Ayu Ting Ting di rumahnya, Depok, Jawa Barat pada Sabtu (18/3/2023). (MataMata.com/Rena Pangesti)
Abdul Rozak dan Umi Kalsum, orangtua Ayu Ting Ting di rumahnya, Depok, Jawa Barat pada Sabtu (18/3/2023). (MataMata.com/Rena Pangesti)

"Nggak penting. Menurut Ayah sudah nggak penting," ungkap lelaki bernama lengkap Abdul Rozak seperti dikutip dari akun akun TikTok @bukanarielnoah5.

Hal senanda juga diungkap oleh ibu Ayu Ting Ting Umi Kalsum yang sudah tidak berharap akan kehadiran mantan menantunya itu.

"Kenapa sekarang? Bukannya dulu nggak mau? Itu aja," ujar Umi Kalsum.

Mereka mengaku heran dengan Enji yang malah kelimpungan berusaha menemui Bilqis setelah bertahun-tahun berpisah dengan putrinya, Ayu Ting Ting. Padahal dahulu Enji juga yang meragukan apakah benar Bilqis anaknya atau bukan.

"Sekarang gini, mau ngapain lagi ya? Kita udah cukup lah, cukup dari kita aja alhamdulillah," sambung ayah Rozak.

Sebagai seorang ibu, Umi Kalsum berharap Enji tidak lagi hadir di dalam kehidupan keluarganya.

Baca Juga: Ayah Ojak Semprot Enji Eks Ayu Ting Ting: Stop Bikin Anak Saya Menderita

"Cukup lah buat menderita anak Ibu, nggak usah pemberitaan yang begini-begini lagi. Apalagi Ibu kaget, sekarang tampil mulu, bukannya dia dulu takut sama media? Kok sekarang dia bisa muncul?" sambung Umi Kalsum.

Ayu Ting Ting, Bilqis, dan Enji Baskoro (Instagram)
Ayu Ting Ting, Bilqis, dan Enji Baskoro (Instagram)

Seperti diketahui terdengar kabar mantan suami Ayu Ting Ting, Enji mengaku rindu dan ingin bertemu anaknya, Bliqis Khumairah Rozak. Hal ini diungkapkan langsung saat diwawancarai oleh awak media.

"Anak ada sudah gede sekarang. Belum kalau ketemu sih, belum, nanti lah ada waktunya mungkin. Enggak ada (ketemu), lihat itu aja dari internet," tutur Enji.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI