Jane Birkin (instagram)
Pop.matamata.com - Kabar duka datang dari selebritis Internasional, Jane Birkin. Penyanyi asal Inggris ini tutup usia dikabarkan tutup usia pada Minggu (16/7/2023) usai bertahun-tahun melawan kanker darah.
Jane Birkin sempat gegerkan publik pada tahun 2002 lalu lantaran mengungkap ke dunia bila dirinya mengidap kanker darah leukemia. Penyakit ini sempat membuat kesehatannya menurun beberapa kali bahkan hingga membatalkan konser.
Kondisi kesehatan Jane Birkin juga sempat kembali memburuk di tahun 2021 lalu lantaran ia terkena stroke. Sama seperti kejadian lalu, dirinya pun sampai membatalkan konser.

Pada 2023 lalu, perempuan yang kini tinggal di Perancis tersebut kembali membatalkan konsernya lantaran kondisi kesehatannya tak memungkinkan. Ia dikabarkan mengalami patah tulang pada Maret tahun ini.
Kepergian Jane Birkin tak hanya meninggalkan kesedihan di dunia selebritis namun juga dunia mode. Jane Birkin merupakan sosok artis di balik terciptanya salah satu seri tas mewah hermes yakni Hermes Birkin.
Sebagaimana diketahui, Jane Birkin menjadi inspirasi pembuatan tas mewah Hermes usai bertemu dengan CEO brand luxury asal Prancis tersebut di tahun 1983.

Kala itu keduanya bertemu dalam sebuah acara fashion. Birkin mengeluhkan pada Jean-Louis Dumas bila dirinya kesulitan menemukan tas yang luas namun bergaya.
Berdasarkan keluhan ini, Jean akhirnya membuat sketsa tas Birkin dan mewujudkan tas tersebut satu tahun setelahnya.