Suga BTS (Instagram/@agustd)
Pop.matamata.com - Rp17 Juta Tapi Dirobek-robek, Kemeja Tipis Suga BTS Bikin Geger Penggemar: Miskin Dah Gue
Suga BTS baru saja menggelar konser di Indonesia baru-baru ini. Konser yang bertajuk Agust D 'D-DAY' TOUR itu diselenggarakan di Jakarta pada 26-28 Mei 2023 kemarin.
Seperti biasa, penampilan Suga BTS selama konser tersebut pun berhasil menjadi sorotan netizen. Apalagi ia sempat kedapatan mengenakan sebuah kemeja dengan model yang dirobek-robek.
Baca Juga: 10 Potret Artis Nonton Konser Suga BTS, Raisa Tampil Swag Berangkat Bareng Bestie
Setelah ditelusuri lebih detail, kemeja milik Suga BTS itu bukanlah produk yang sembarangan. Dilansir dari akun @bangtan_outfit pada Selasa (30/5/2023), Suga BTS mengenakan sebuah koleksi dari brand asal Italia, yang bernama R13.
Koleksinya dikenal dengan nama R13 Bleach-Effect Plaid Patterned Shirt - Black. Produk ini menjadi salah satu koleksi yang populer dan sudah sold out untuk saat ini.
Satu produk kemeja ini dijual dengan harga mencapai 1205 USD. Jika dikonversikan ke mata uang Indonesia, maka harganya mencapai Rp17,9 juta.
Baca Juga: Ayu Dewi Nangis Sesegukan Gagal Nonton Suga BTS: Giveaway aja Bu!
Dirancang dengan simpel dan dibuat dengan perpaduan beberapa warna klasik, kemeja ini dipakai Suga BTS dengan cara yang cukup berbeda. Pasalnya, produk aslinya tidak disertai dengan aksen yang robek-robek.
Sontak, netizen pun ramai memberikan komentar yang beragam atas kemeja milik Suga BTS ini.
"Baju sobeknya," kata seorang netizen.
Baca Juga: Suga BTS Enerjik di Panggung, Army Berjingkrak!
"Rp17 juta lu sobek-sobek ya Yoon," tambah yang lain yang merasa gemas dengan cara Suga mengenakan kemejanya.
"Sama Yoongi (Suga) dirobek-robekin itu baju," kata yang lain yang mengafirmasi.