Pop.matamata.com - Fuji Diduga Putus dari Thariq Halilintar gegara Belum Siap Nikah, Dewi Zuhriati Buka Suara
Pasangan muda Fuji dan Thariq Halilintar disebut sudah mengakhiri hubungan mereka sejak lama. Meski sudah putus, keduanya masih berhubungan dengan baik sampai saat ini.
Putusnya Fuji dan adik Atta Halilintar ini pun sempat menggemparkan publik. Bagaimana tidak, keduanya kerap memamerkan kemesraan di media sosial.
Baca Juga: CEK FAKTA: Fuji dan El Rumi Susul Gala Sky ke Tanah Suci, Benarkah?
Tak sedikit pula yang berpikir jika Fuji dan Thariq bisa menghadapi semua tantangan yang ada dan melanjutkan ke jenjang pernikahan.
Sementara di sisi lain, keputusan mereka untuk tidak mengungkap alasan kandasnya hubungan asmara pun menyisakan tanda tanya. Hingga muncul rumor yang menyebut Thariq siap untuk menikah, namun beda halnya dengan Fuji.
Rumor ini pun akhirnya ditanggapi secara langsung oleh ibu dari Fuji, Dewi Zuhriati, saat menjadi bintang tamu di acara Rumpi (No Secret) bersama Haji Faisal beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Fuji dan Fadly Faisal Kompak Beli Rumah Sendiri, Haji Faisal Kaget: Kenapa Pergi?
"Bener nggak sih, memang salah satunya (alasan putus) mungkin karena Thariq udah siap menikah, Fuji masih ingin fokus sama karier?" tanya Feni Rose, dilansir pada Selasa (28/3/2023).
Dewi Zuhriati sendiri memilih respon yang cukup netral dan mengaku tidak tahu. Meski begitu, Oma Gala ini mengungkap bahwa baik Fuji dan Thariq mencoba untuk instropeksi terlebih dahulu.
"Kita nggak tahu persis, cuma mereka bilang, 'yaudah kita gini aja dulu, instropeksi masing-masing aja dulu'," jawab Ibu dari Fuji, Dewi Zuhriati.
Baca Juga: Orang Tua Fuji Pamer Ketemu Thariq Halilintar saat Umrah: Kalau Gini Susah Move On