Unik Banget! Wulan Guritno Kasih Surprise Ultah Sabda Ahessa Tema Bollywood: Semalam Jadi Shah Rukh Khan

Seru banget nih pesta kejutan ultah Sabda Ahessa tema ala Bollywood.

Ade Wismoyo
Sabtu, 25 Maret 2023 | 11:51 WIB
Kisah Cinta Wulan Guritno dan Sabda Ahessa. (Instagram/wulanguritno)

Kisah Cinta Wulan Guritno dan Sabda Ahessa. (Instagram/wulanguritno)

Pop.matamata.com - Unik Banget! Wulan Guritno Kasih Surprise Ultah Sabda Ahessa Tema Bollywood: Semalam Jadi Shah Rukh Khan.

Wulan Guritno memberikan kejutan pesta ulang tahun untuk pacarnya, Sabda Ahessa yang ke-27.

Kali ini dia memilih tema ala-ala Bollywood bahkan memutar lagu India yang dibawakan  Shah Rukh Khan dan Kajol berjudul 'Mehndi Laga Ke Rakhna'.

Baca Juga: Diduga Prewedding, Wulan Guritno Pamer Foto Basah-basahan Bareng Sabda Ahessa

Dalam video yang diunggah Wulan, Sabda langsung berjoget mendengarkan lagu India diputar. Dia mengenakan penutup kepala khas India serta selendang di lehernya dan berjoget bersama penari yang sudah disiapkan.

Di caption postingannya, Wulan mengungkapkan kalau Sabda memang mengidolakan King of Bollywood Shah Rukh Khan.

"Living a dream as Shah Rukh Khan for the night," tulis Wulan di postingannya pada Jumat (24/3/2023).

Baca Juga: Ibu Sabda Ahessa Sebut Putranya Berubah usai Pacaran dengan Wulan Guritno: Jadi Lebih...

Selain tema Bollywood, Wulan juga mengundang beberapa penyanyi untuk memeriahkan pesta ultah Sabda Ahessa. Ada Yuni Shara, Andien Aisyah hingga Ndarboy Genk.

Melihat video pesta ultah Sabda Ahessa yang bertema Bollywood dan terlihat sangat meriah, netizen meninggalkan beragam komentar.

Mereka menilai kalau pesta itu menjadi unik dan seru abis.

Baca Juga: Wulan Guritno Ngaku Kebawa Gaya Sabda Ahessa, Singgung Kebiasaan Pamer Perut

"Seru banget kayaknya," komentar netizen.

Beberapa menyebutkan kalau Wulan Guritno menjadi Kajol kalau Sabda adalah Shah Rukh Khan.

"dan kamu adalah Kajolnya Indonesia sejak zaman sinetron Terpikat!" celetuk netizen.

Baca Juga: Ibunda Sabda Ahessa Puji Habis-habisan Wulan Guritno: Dia Hebat dan Mandiri

"Kalo gini temanya wulan guritno kayak kajol ya," komentar netizen.

Ada juga yang menyoroti perbedaan usia Wulan dan Sabda yang jauh sampai belasan tahun. Namun dinilai masih seperti seumuran.

"Gak keliatan yah beda 15 tahun kaya seumuran keren deh mbak wulan," komentar netizen lain.

Kontributor: Tinwarotul Fatonah

Berita Terkait

TERKINI

Fadly Faisal disebut menjadi salah satu saksi kasus video syur Rebecca Klopper.
indo | 10:14 WIB
Begini kata Gisel soal video syur Rebecca Klopper yang viral.
indo | 09:53 WIB
Nagita Slavina menghabiskan waktu bersama adik-adik iparnya tanpa Raffi Ahmad.
indo | 09:30 WIB
Tiara Andini rupanya paling gercep menyukai postingan Alshad Ahmad.
indo | 09:00 WIB
Di tengah kekecewaan, Nabila Taqiyyah mendapat hadiah istimewa.
indo | 08:30 WIB
Armand Maulana menyadari kalau para juri mesti memakai pendekatan berbeda menghadapi kontestan era sekarang.
indo | 07:30 WIB
Laura Meizani dan Antonio Dedola dikhawatirkan akan saling jatuh hati di masa depan.
indo | 07:00 WIB
"Berarti laki-laki lo selalu pengen di atas ya?" tanya Desta senyam-senyum.
indo | 06:30 WIB
Ayu Ting Ting diejek netizen dan langsung dibanding-bandingkan dengan Nagita Slavina: Katanya orang kaya?
indo | 20:05 WIB
Dewi Perssik mengadu pada istri Aldi Taher setelah digodain di tv nasional.
indo | 19:15 WIB
Tampilkan lebih banyak