Kasus Alshad Ahmad Terbongkar Usai Nongol di Podcast Densu, Publik: Podcast Keramat!

Alshad Ahmad sempat hadir sebagai bintang tamu di acara podcast Denny Sumargo.

Rafidah Raihany
Rabu, 22 Maret 2023 | 19:04 WIB
Alshad Ahmad dan Denny Sumargo (youtube/CURHATBANGDennySumargo)

Alshad Ahmad dan Denny Sumargo (youtube/CURHATBANGDennySumargo)

Pop.matamata.com - Kasus Alshad Ahmad Terbongkar Usai Nongol di Podcast Densu, Publik: Podcast Keramat!

Nama Denny Sumargo ikut tersert dalam pusaran kasus Alshad Ahmad. Hal ini lantaran borok sepupu Raffi Ahmad tersebut terungkap usai hadir di podcast CURHAT BANG Denny Sumargo miliknya.

Warganet pun melempar guyonan bila podcast milik Denny Sumargo keramat lantaran beberapa bintang tamunya terseret kasus tak sedap.

Baca Juga: Raffi Ahmad Ungkap Respon Nagita Slavina Terkait Video Call Mimi Bayuh: Cuma Ketawa Ketawa Aja

Denny Sumargo diketahui mengunggah podcast bersama Alshad pada tanggal 14 Maret lalu. Keduanya pun banyak berbincang mengenai kehidupan, utamanya kisah cinta Alshad dengan penyanyi Tiara Andini.

Tak sampai satu minggu sejak video tersebut tayang, Alshad Ahmad pun diterpa isu tak sedap yakni menghamili mantan kekasihnya yang bernama Nissa Asyifa.

Belum berhenti sampai di situ, muncul pula kabar bila Alshad sudah pernah menikah siri dengan Nissa Asyifa saat masih berpacaran dengan Tiara Andini.

Baca Juga: Celine Evangelista Jenguk Anak Marshel Widianto, Warganet Sentil Soal Settingan: Buat Biaya Persalinan?

Dalam berkas putusan cerai yang diduga milik Alshad, ia rupanya menikah siri pada akhir September 2022 dan resmi bercerai pada bulan Desember di tahun yang sama.

Akun lambegosiip yang membagikan potongan video Alshad saat menjadi bintang tamu di podcast Denny Sumargo pun dibanjiri komentar warganet.

Alih-alih fokus pada topik yang dibahas, warganet justru kembali menyoroti podcast Denny Sumargo.

Baca Juga: CEK FAKTA: Sule Ungkap Jenis Kelamin Anak Kedua dengan Nathalie Holscher, Benarkah?

Terlebih, podcast Denny Sumargo pernah dikaitkan dengan meninggalnya 5 selebritis yang pernah menjadi narasumber. Kelimanya ialah Vanessa Angel, Bibi Ardiansyah, Mbak You, Laura Anna, dan yang terakhir Dorce Gamalama.

"Kayaknya setiap habis dari podcast bang Denny Sumargo pasti mereka kena masalah, betul-betul podcast keramat," komentar seorang warganet.

"Selalu ya setiap habis dari Bang Denny ada-ada aja," celetuk salah satu warganet.

Baca Juga: Disuruh Pindah Agama, Arie Kriting Beri Reaksi Tak Terduga: Sampai Meninggal...

"Sering banget ngetawain orang-orang yang mikir podcast Bang Densu ada sesuatu. Tapi makin ke sini kok ya emang iya. Sampe Densunya senditi suka bikin bercandaan," tulis warganet lain.

Berita Terkait

TERKINI

Netizen tersebut juga menanyakan soal kebenaran Inara memakai uang Rp100 juta untuk perawatan wajah.
indo | 15:26 WIB
Ragil Mahardika menawarkan Enzy Storia dan Molen Kasetra untuk main ke rumahnya di Jerman.
indo | 15:21 WIB
Berdesakan dengan wartawan, Desta terlihat penuh perhatian menjaga Natasha Rizki dengan merangkul pundaknya
indo | 15:20 WIB
Simak tips mencerahkan warna bibir yang hitam dengan mudah.
indo | 15:17 WIB
Luna Maya dan Maxime Bouttier menonton konser bareng.
indo | 15:03 WIB
"Sok sok-an mau mandiri. Kalau mandiri dari dulu," ucap Nikita Mirzani.
indo | 14:56 WIB
Aldi Taher justru mematok tarif yang sangat ramah di kantong pengusaha pemula.
indo | 14:52 WIB
Fadly Faisal disebut setia mendampingi Rebecca Klopper imbas video syur.
indo | 14:49 WIB
Gandhi mengkritik penampilan Halle Bailey sebagai Ariel.
indo | 14:44 WIB
Natasha Rizki muncul di hadapan publik untuk pertama kali dan akhirnya menjelaskan alasan cerai.
indo | 14:30 WIB
Tampilkan lebih banyak