Pop.matamata.com - Tugas suami begitu berat karena harus menafkahi istri dan anak-anaknya. Mereka rela bekerja banting tulang untuk membahagiakan keluarga kecilnya.
Sebagian istri ada yang ikut membantu dengan bekerja, namun kondisi yang tak memungkinkan istri harus fokus mengurus rumah tangga dan nafkah ditanggung suami. Tugas istri akhirnya hanya bisa mendoakan sang suami saat bekerja.
Kumpulan doa untuk suami yang sedang bekerja di bawah ini bisa Bunda amalkan setiap hari dengan harapan sang suami mendapatkan rezeki yang berkah sekaligus melimpah untuk ibadah. Berikut rangkuman Matamata.com dari berbagai sumber.
Baca Juga: 3 Doa Agar Aura Wajah Terpancar dan Bercahaya seperti Nabi Yusuf
1. Doa untuk suami yang sedang bekerja agar rezekinya halal
Robbighfirlii warhamnii, wajburnii, warfa'nii, warzuqnii, wahdinii.
Artinya: " Ya Allah ampunilah aku, rahmatilah aku, cukupkanlah aku, tinggikanlah derajatku, berilah rezeki dan petunjuk untukku."
Baca Juga: Doa Terhindar dari Perbuatan Maksiat, Bisa Dipraktikkan di Bulan Ramadhan
2. Doa untuk suami yang sedang bekerja agar terhindar dari rezeki haram
Allahumma Yaa Ghoniyyu Yaa hamiid Yaa Mubdi'u Yaa Mu'iid Yaa Rohim Yaa Waduud Yaa Fa’alu lima yurid agnini bihalaalika, an haroomika wa bifadlika’amman siwaak.
Artinya: "Ya Allah Tuhanku yang maha Kaya dan maha Terpuji, Tuhan yang menakdirkan dan yang mengembalikan, yang maha Kasih dan maha Kasih Sayang. Berilah aku kekayaan harta yang Engkau halalkan bukan yang engkau haramkan, berilah aku kelebihan dari yang lain dengan berkah karunia-Mu."
Baca Juga: Doa dan Niat Sholat Taubat Berikut Tata Caranya Lengkap dengan Waktu yang Utama
3. Doa untuk suami yang sedang bekerja agar rezekinya berkah
Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyiban, wa ‘amalan mutaqabbalan.
Artinya: "Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rezeki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik)."
4. Doa untuk suami yang sedang bekerja agar diberi kemudahan
Allahumma innii as-alukal 'afwa wal 'aaffiyah fid dun-yaa wal aakhirah. Allahumma innii as-alukal 'afwa wal 'aafiyah fi diini wa dunyaa-ya wa ahlii wa maalii. Allahummas-tur 'au-raatii wa aamin rau-'aatii, Allahumma-fadz-nii min baini yadayya wa min khalfii wa 'an yamiinii wa 'wn syimaalii wa min fauqii. Wa a-'uudzu bi 'adzmatika an-ughtaala min tahtii.
Artinya: " Ya Allah, sesungguhnya aku mohon ampunan-Mu dan bebaskanlah aku dari masalah di dunia dan akhirat. Ya Allah, sesungguhnya aku mohon ampunan kepada-Mu agar terhindar dari masalah dalam urusan agama, dunia, keluarga dan hartaku. Ya Allah, lindungilah auratku dan tenangkanlah aku dari rasa takut. Ya Allah, peliharalah aku dari arah muka, belakang, kanan, kiri dan dari atasku, dan aku berlindung dengan kebesaran-Mu, agar aku tidak dihancurkan dari bawahku."
5. Doa untuk suami yang sedang bekerja agar terhindar bahaya
Allahumma inni a'udzu bika minal Hammi wal hazan, wa a'udzu bika minal 'ajzi wal kasal, wa a'udzu bika minal jubni wal bukhl, wa a'udzu bika min ghalabatid dain wa qahrir rijal.
Artinya: " Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari kebingungan dan kesedihan. Aku berlindung kepada-Mu dari lemah dan kemalasan. Aku berlindung kepada-Mu dari rasa pengecut dan kikir. Dan aku berlindung kepada-Mu dari lilitan hutang dan kesewenang-wenangan orang."
6. Doa untuk suami yang sedang bekerja agar rezekinya melimpah dan cepat kaya raya
Allahumma aktsir mala zauji wa barik lahu fima a'thoitahu wa athil hayatahu 'ala tho'atika wa ahsin 'amalahu waghfirlahu.
Artinya: " Ya Allah, perbanyaklah harta suamiku serta berkahilah karunia yang Engkau berikan padanya, panjangkanlah umurnya dalam ketaatan pada-Mu dan baguskanlah amalnya serta ampunilah dosa-dosanya."
7. Doa untuk suami yang sedang bekerja agar dimudahkan rezekinya di pagi hari
Allahmumma inni ashbahtu usyhiduka wa usyhidu hamalata 'arsyika wa mala'ikatika wa jami'a khalqika annaka antallahu lailaha illa anta wa anna Muhammadan 'abduka wa rasuluka
Artinya: "Ya Allah, aku berada di waktu pagi bersaksi atas-Mu, dan kepada para pembawa Arsy-Mu, kepada semua malaikat, dan kepada semua mahkluk-Mu, bahwa Engkau adalah Allah yang tidak ada Tuhan selain Engkau, dan Muhammad adalah hamba dan Rasul-Mu."
8. Doa pembuka rezeki dan kekayaan
Allahumma yaa ghaniyyu yaa mughnii aghninii ghinan abadan wa yaa 'aziizu yaa mu'izzu a'izzanii bi i'zaazi 'izzati qudratika wa yaa muyassiral umuuri yassirlii umuuraddunyaa wad diini ya khaira manyurjaa yaa allahu.
Artinya: "Ya Allah, Dzat yang Maha Kaya dan memberikan kekayaan berilah kekayaan kepadaku yang abadi. Wahai Dzat yang Maha Mulia yang memberikan kemuliaan, berilah kemuliaan kepadaku dengan kemuliaan kekuasaan-Mu. Wahai Dzat yang mempermudah semua urusan, berilah kemudahan kepadaku di dalam semua urusan dunia dan agama, wahai Dzat yang paling baik, ya Allah."
Itulah kumpulan doa untuk suami yang sedang bekerja. Jangan lupa diamalkan setiap hati ya, Bunda.