Suami Sempat Diterpa Isu Bangkrut dan Punya Anak dari Wanita Lain, Zaskia Gotik Tepis Rumor Perceraian

Kemesraan Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud bak menepis rumor perpisahan mereka.

Ade Wismoyo
Jum'at, 17 Maret 2023 | 06:45 WIB
Zaskia Gotik dan suami. (Instagram/@friboplus)

Zaskia Gotik dan suami. (Instagram/@friboplus)

Pop.matamata.com - Suami Sempat Diterpa Isu Bangkrut dan Punya Anak dari Wanita Lain, Zaskia Gotik Tepis Rumor Perceraian.

Kabar terbaru mengenai rumah tangga Zaskia Gotik akhirnya terkuak. Jarang dipamerkan, Zaskia akhirnya kembali membagikan momen kemesraan dengan Sirajuddin Mahmud.

Rupanya pada Kamis (16/3/2023), Sirajuddin Mahmud merayakan ulang tahun ke-40. Zaskia Gotik memperlihatkan kemesraan dengan mencium tangan, pipi, serta kening sang suami.

Baca Juga: 10 Potret Anak Kedua Zaskia Gotik, Cantiknya Mirip Ibunya Banget

"Met ultah ya papanya anak-anak maaf ya gak ada kado tahun ini, pokoknya doa terbaik buat kamu ya," tulis Zaskia Gotik melalui Instagram Story.

Zaskia Gotik juga membagikan potret sederhana perayaan ulang tahun Sirajuddin Mahmud di rumah. Zaskia dan Sirajuddin kini diketahui berstatus sebagai orangtua dari dua anak.

"HBD ya papanya anak-anak tahun ini genap umurmu 40, semoga semuanya lebih baik ya, sehat, panjang umur semoga dimanapun kamu berada senantiasa Allah melindungimu ya amin," kata Zaskia Gotik pada hari yang sama.

Baca Juga: Manggung Lagi usai Lahiran, Body Zaskia Gotik Jadi Sorotan: Sudah Bahagia

Kemesraan Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud bak menepis rumor perpisahan mereka. Zaskia yang belakangan jarang berbagi kemesraan dengan Sirajuddin sempat dikira berniat ingin mengakhiri rumah tangganya.

Belum lagi rumor bahwa bisnis Sirajuddin Mahmud bangkrut. Wanita bernama Veranosiliyana asal Yogyakarta juga mengaku punya anak dari Sirajuddin Mahmud pada Agustus 2022 lalu.

Zaskia Gotik sendiri memilih tidak percaya dengan gosip yang beredar. Bagi pemilik goyang itik tersebut, pria yang menikahinya pada 1 Juni 2020 adalah sosok yang bertanggung jawab.

Baca Juga: Zaskia Gotik Manggung usai Lahiran Anak Kedua, Body-nya Diomongin: Makin Bohay

Kontributor: Neressa Prahastiwi

Berita Terkait

TERKINI

Lina Mukherjee menangis usai dirinya disebut 'tidak laku' oleh netizen.
indo | 09:50 WIB
Raffi Ahmad terciduk bucin saat Nagita Slavina sedang sakit.
indo | 09:35 WIB
Tapi apa yang terjadi setelah Venna Melinda memukuli kepalanya sendiri lebih mengerikan.
indo | 08:08 WIB
"Seketika muka mereka berdua mirip," celetuk netizen lihat Boy William dan Bilqis.
indo | 07:47 WIB
Ivan Gunawan kesal karena bukannya didukung malah disumpahin.
indo | 04:00 WIB
Aldila Jelita Bikin Akun Instagram Baru usai Gugat Cerai, Disuruh Hapus Nama 'Bekti' oleh Suami?
indo | 03:00 WIB
Rina Nose malah dibilang mirip Halda Rianta adik Arafah Rianti saat jadi emak-emak.
indo | 02:30 WIB
"Mahalini emang keren banget sih bener-bener," puji netizen.
indo | 02:00 WIB
Beredar video dengan klaim Dewi Perssik tak terima lagu Insan Biasa milik Lesti Kejora trending. Benarkah klaim tersebut?
indo | 22:15 WIB
Simak Lirik Lagu Gemintang Hatiku - Tiara Andini.
indo | 21:07 WIB
Tampilkan lebih banyak