Bisnis Gen Halilintar. (Instagram/genhalilintar)
Pop.matamata.com - Ucapan Ultah Fateh Halilintar di Burj Khalifa Dikira Habis Miliaran, Ternyata Manfaatkan Promo.
Belakangan ini publik menyoroti ketidakhadirna Gen Halilintar dalam acara ulang tahun Ameena. Pasalnya, ini bukan kali pertama keluarga besar itu absen di acara penting Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Diketahui, keluarga Halilintar tidak hadir di pernikahan anak sulungnya, dan juga ketika Ameena lahir.
Kini, di acara ulang tahun cucu pertama, Ameena Hanna Nu Atta, pada 22 Februari 2023 lalu, keluarga besar itu kembali absen.
Dilihat dari media sosial Gen Halilintar, diketahui bahwa keluarga besar tersebut pergi ke Dubai, Arab Saudi. Di sana, mereka merayakan ulang tahun Fateh Halilintar yang jatuh pada 25 Februari 2023, dengan mewah.
Dalam unggahan di Instagram @genhalilintar yang dilihat Rabu (1/3/2023), tampak keluarga besar Halilintar merayakannya di depan gedung tertinggi di dunia, Burj Khalifa.
Lewat permainan laser berwarna-warni, terlihat tulisan "Happy Birthday" dan ucapan doa tertulis di gedung tersebut.
Bersamaan dengan munculnya ucapan ulang tahun di Burj Khalifa, keluarga besar Halilintar pun menyanyikan lagu ulang tahun untuk Fateh.
Awalnya, warganet mengira kalau keluarga Halilintar menghabiskan uang miliaran rupiah untuk memasang ucapan selamat ulang tahun di Burj Khalifa. Diketahui, biaya untuk memasang ucapan selamat di gedung tersebut mencapai Rp1 miliar untuk video selama tiga menit.
Namun ternyata, keluarga Halilintar tidak mengeluarkan biaya sama sekali untuk ucapan selamat ulang tahun tersebut, alias gratisan. Diketahui, pihak Burj Khalifa sedang memberi promo kepada orang-orang yang lahir pada Februari tahun ini untuk mendapat ucapan selamat ulang tahun gratis.
"Perayaan spesialmu milik kami juga! Rayakan ulang tahunmu, setiap hari, dengan #BurjKhalifa pukul 08.45 malam sampai akhir Februari!" demikian bunyi promo di Instagram Burj Khalifa yang diunggah pada awal Februari 2023 lalu. (Vania Rossa)
Baca Juga: Dicibir Pilih Kasih, Beda Hadiah Lenggogeni Faruk untuk Ameena dan Fateh Halilintar Jadi Gunjingan