Ucok Baba Gak Gengsi Jualan Lato-lato, Baim Wong Gercep Apresiasi: Asalkan Halal

Ucok Baba tanpa rasa gengsi ia menyebut bahwa jika mencari nafkah bisa dari pintu mana saja.

Diwanna Ericha
Minggu, 29 Januari 2023 | 16:29 WIB
Ucok Baba dan Baim Wong. (Instagram/@baimwong)

Ucok Baba dan Baim Wong. (Instagram/@baimwong)

Pop.matamata.com - Ucok Baba Gak Gengsi Jualan Lato-lato, Baim Wong Gercep Apresiasi: Asalkan Halal

Lama tak terlihat di layar kaca, Ucok Baba kini lebih sering membuat konten YouTube.  Baru-baru ini, Ucok Baba mengunggah konten  saat dirinya berjualan mainan anak-anak yang sedang populerm yakni lato-lato dalam akun YouTube-nya.

Ucok Baba tanpa rasa gengsi ia menyebut bahwa jika mencari nafkah bisa dari pintu mana saja.

Baca Juga: Ada Netizen Minta-Minta Uang ke Nagita Slavina saat Live IG, Reaksi Rayyanza Bikin Kicep!

"Yang namanya kita cari duit apa aja itu bisa kita lakukan, yang penting kita itu harus kreatif. Jangan pernah kita mengeluh. Segala sesuatu itu kita jadikan duit," kata Ucok dikutip dari kanal YouTube pribadinya, dikutip Minggu (29/01/2023).

Dengan mematok harga Rp10 ribu, Ucok Baba tampak semangat menawarkan dagangannya kepada anak-anak yang melintas di area dagangannya.

Sementara itu, aktor ternama Baim Wong belum lama ini membagikan potretnya bersama dengan Ucok Baba. Tak hanya dengan Baim, Ucok Baba tampak bermain dengan anak pertama Baim yakni Kiano Tiger Wong.

Baca Juga: Cuma Buang-Buang Waktu, Suami Siti Badriah: Orang yang Selingkuh Itu Gak Punya Akal!

Dalam caption, Baim Wong mengaku kaget mengetahui Ucok Baba kini berjualan lato-lato. Akan tetapi, ia mengapresiasi apa yang komedian itu lakukan.

“Kaget denger Om Ucok skrg jualan lato2. Tapi asalkan halal, jgn malu ya Om Ucok. Lebih seneng liat orang usaha daripada kemakan gengsi. Yuk kita bantu Om Ucok supaya bisa semangat lagi !” tulis Baim Wong.

Baca Juga: Aksi Widy Vierratale Rekam Bestie di Kamar Mandi, Auto Diumpat!

Berita Terkait

TERKINI

Lagu ini dirilis bersama dengan lagu di album FACE lainnya.
internasional | 19:55 WIB
Sehun akhirnya mengungkapkan perasaan kesalnya.
korea | 19:49 WIB
Rumor hubungan asmara antara Selena Gomez dan Gigi Hadid telah mencuat ke publik.
internasional | 19:39 WIB
Nagita Slavina ingin pergi ke pusat perbelanjaan dengan menggunakan motor roda tiga itu.
indo | 19:32 WIB
Kisah asmara Natasha Wilona dan Verrell Bramasta sudah lama kandas.
indo | 19:26 WIB
Harga outfit Suga dan Jimin BTS curi perhatian netizen.
korea | 19:25 WIB
Simak Lirik Lagu Menjadi Dia - Tiara Andini.
indo | 18:51 WIB
Ingin tidak merasa terlalu lapar saat puasa? Yuk simak cara-cara berikut ini!
indo | 18:34 WIB
Para artis juga pernah jadi korban bully, yang pelakunya adalah teman, kakak kelas, bahkan gurunya sendiri.
indo | 18:24 WIB
Benarkah Irfan Hakim malu setelah Lesti Kejora kembali membawa Rizky Billar ke televisi?
indo | 18:15 WIB
Tampilkan lebih banyak