Umrah Dibiayai Indah Permatasari, Nursyah Tak Mau Dikaitkan dengan Arie Kriting: Itu Uang Saya, Saya Urus Anakku

Nusryah juga mengatakan, saat di Mekkah, suaminya merasa bersalah menyerahkan Indah pada "orang yang salah".

Ade Wismoyo | Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Selasa, 24 Januari 2023 | 12:03 WIB
Potret Kebersamaan Indah Permatasari dan Ibunda. (Instagram/flower_iranayapenda08)

Potret Kebersamaan Indah Permatasari dan Ibunda. (Instagram/flower_iranayapenda08)

Pop.matamata.com - Umrah Dibiayai Indah Permatasari, Nursyah Tak Mau Dikaitkan dengan Arie Kriting: Itu Uang Saya, Saya Urus Anakku.

Pulang dari umrah, Nursyah ibunda Indah Permatasari kembali menyentil Arie Kriting dengan pernyataan-pernyataan yang cukup menohok. 

Nursyah menyebut, Indah seharusnya tidak bertemu dengan iblis dan syaiton. Terkait biaya umrah pun, dirinya mengaku sangat pantang meminta-minta.

Baca Juga: Tak Didoakan Ibunda Indah Permatasari saat Umrah, Arie Kriting: Gak Semua Beruntung

Kepada suaminya saja, kata Nursyah, dirinya tak pernah meminta apa pun, apalagi pada Indah, dan terlebih lagi Arie kriting.

"Saya baru pulang dari umrah. Demi Allah saya tidak begini [meminta uang], apalagi sama Indah Permatasari, apalagi sama orang, aduh!" serunya dengan suara melengking, seperti dilansir video berjudul "Pulang Umrah Ibunda Indah Permatasari Beri Pernyataan Mengejutkan Untuk Arie Kriting" di kanal YouTube Cumicumi pada Senin (23/1/2023).

Namun, setelah itu ia mengakui, biaya umrah datang dari Indah Permatasari. Meski begitu, tetap saja, bagi Nursyah, uang tersebut adalah buah dari perjuangannya sendiri.

Baca Juga: Sebut Arie Kriting Orang Jahat Usai Umrah, Ibu Indah Permatasari Bikin Geram: Butuh Psikolog?

"Memang iya yang bayar itu Indah Permatasari, yang keluar dari tangannya Indah Permatasari, tapi lagi-lagi, jangan bilang Indah Permatasari. Saya berjuang mulai dari kelas 5 SD, Indah Permatasari," ujar dia.

Nursyah pun mengatakan, saat umrah, dirinya tidak mendoakan Arie Kriting. Ia masih tak mau menerima komika tersebut sebagai bagian dari keluarga kendati kini berstatus sebagai menantunya.

"Kan yang menyatukan mereka cuma itu ... astagfirullahalazim. Enggak usah dipusingin dengan orang itu. Kita pusingin bagaimana caranya saya, alhamdulillah, sudah cium Hajar Aswad, tapi jangan lagi uang iblis dan syaiton. Itu uang saya. Saya urus anakku," ucapnya.

Baca Juga: Tak Sudi Doakan Arie Kriting di Tanah Suci, Ibu Indah Permatasari: Ngapain Mendoakan Orang Jahat?

Tak cukup sampai di situ, Nursyah menyebut Indah tak bahagia. Ia pun menertawakan tempat tinggal Arie dan Indah, yang, kata Nursyah, "di pojok Ragunan".

Nusryah juga mengatakan, saat di Mekkah, suaminya merasa bersalah menyerahkan Indah pada "orang yang salah".

Dirinya kemudian mengingatkan, saat umrah, teguran dari Allah akan lebih terasa. Nursyah, di sisi lain, merasakan banyak berkah karena menurut dia, dirinya adalah orang baik.

Baca Juga: Rutin Tanya Ini ke Indah Permatasari, Sikap Arie Kriting Sukses Bikin Baper

"Tidak sedikit pun Allah kasih sakit saya. Karena apa? Hatiku bersih, tidak kotor," ujar Nurysah. "Di Hajar Aswad cuma begini, sekepala masuk. Itu karena apa? Pilihan Allah."

Kolom komentar pun dibuat geger karena berbagai ucapan Nursyah yang menyinggung Arie Kriting, suami anaknya, Indah Permatasari.

"Ada ya ibu seperti ini,, ygtau bersih&kotor  hati manusia itu bukan ibu," tulis salah satunya.

"Semoga keluarga Arie Kriting dan Indah Permata Sari bersama anak mereka selalu sehat dalam lindungan Tuhan rejekinya lancar dan harmonis sampai maut memisahkan," ungkap yang lain.

"Biar Ibuk kelihatan cantik janganlah selalu membenci Ari, jangan memuji diri sendiri, Allah yang menilai," komentar warganet.

Berita Terkait
TERKINI
Dewi Bulan diketahui adalah WNI yang saat ini menetap di Amerika Serikat. Dewi bulan sebagai pemeluk Kristen sebelumnya ...
internasional | 15:10 WIB
Latar belakang Chef Juna banyak dicari setelah memenangkan Belinda sebagai juara Masterchef season 11....
indo | 14:44 WIB
Banyak warganet menyatakan bahwa Kiki lebih pantas menyandang gelar juara, mengingat masakannya lebih sering mendapatkan...
indo | 14:36 WIB
Pernikahan BCL dengan Tiko Aryawardhana tidak akan bisa menggantikan mendiang Ashraf Sinclair di hati pelantun "Badai Te...
indo | 06:28 WIB
Postingan Ibunda dan adik almarhum Ashraf Sinclair tuai perhatian...
indo | 22:52 WIB
Maia Estianty mengaku tak terima melihat pemberitaan di media yang menyudutkan El Rumi hingga meminta klarifikasi Jefri ...
indo | 21:46 WIB
Bunga Citra Lestari akhirnya mengungkap alasan dirinya menikahi Tiko Aryawardhana...
indo | 21:44 WIB
Didit Hediprasetyo dikenal sebagai seorang perancang busana....
indo | 21:04 WIB
Kiky Saputri menyebutkan kesamaan dirinya dengan Kiki MCI....
indo | 21:00 WIB
Gala premiere ini merupakan rangkaian dari promosi film Hamka & Siti Raham (Vol.2) yang mulai tayang di bioskop Tanah Ai...
indo | 20:42 WIB
Tampilkan lebih banyak