Megah! 9 Potret Rumah Muzdalifah yang Dijual Seharga Rp40 M, Ada Masjid Tingkat 2 di Dalamnya

Muzdalifah membenarkan ingin menjual rumah mewah miliknya.

Nur Khotimah
Minggu, 15 Januari 2023 | 19:27 WIB
Rumah Muzdalifah. (Instagram/@muzdalifah999)

Rumah Muzdalifah. (Instagram/@muzdalifah999)

Pop.matamata.com - Rumah Muzdalifah digerebek acara "Sobat Misqueen" pada akhir tahun 2022 lalu. Pasalnya Muzdalifah dikabarkan bangkrut sehingga menjual rumahnya. Benarkah?

Kabar bangkrut hingga menjual rumah ternyata hanya gosip belaka. Namun Muzdalifah memang berniat menjual rumahnya. Alasannya, perawatan rumah megah Muzdalifah rupanya cukup memusingkan, yakni sekitar Rp7 juta per bulan hanya untuk biaya listrik saja.

Penasaran seperti apa potret rumah Muzdalifah yang akan dijual tersebut? Simak potret-potretnya berikut ini.

Baca Juga: Sempat Digosipkan Pisah Ranjang dengan Muzdalifah, Fadel Islami Ungkap Fakta Sebenarnya

1. Rumah Muzdalifah diperkirakan seluas 2.500 meter. Sedangkan total luas tanah rumah Muzdalifah mencapai 6.500 meter. Tak mengejutkan apabila harga rumah Muzdalifah mencapai Rp40 miliar dengan bonus furniture.

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

2. Saking luas dan besarnya, terdapat masjid tingkat 2 di rumah Muzdalifah. Tampak depan, rumah Muzdalifah memang terdiri dari beberapa bangunan dan banyak pintu. Di sana pula rumah pertama Muzdalifah yang lama kelamaan makin besar dan luas.

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

3. Sama seperti tampak depan, rumah Muzdalifah di bagian dalam juga bernuansa Romawi dengan warna dominan emas. Barang-barang antik pun banyak dipajang di ruang tamunya, mulai dari guci hingga lampu gantung mewah.

Baca Juga: Dipuji Makin Singset, Intip 10 Potret Terbaru Muzdalifah yang Sukses Mencuri Perhatian

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

4. Jumlah kamar di rumah Muzdalifah dibeberkan mencapai 13 ruang. Oleh sebab itu, Muzdalifah kerap berpindah-pindah kamar untuk berganti suasana. Dari 13 kamar, 5 di antaranya tidak terpakai.

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

5. Tahukah kamu? Jumlah keseluruhan pintu di rumah Muzdalifah ternyata mencapai 60 buah. Sedangkan tangga rumah Muzdalifah ada 5! Apakah ada makna tersembunyi di balik banyaknya pintu di rumah mantan istri Nassar tersebut?

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

6. Filosofi banyaknya pintu di rumah Muzdalifah adalah agar rezeki dapat mengalir dari mana pun. Apabila pintu yang satu tertutup, maka pintu lain terbuka sehingga rezekinya tak pernah habis. Konsep ini bisa ditiru apabila membangun rumah nih!

Baca Juga: Rumah Tangga Muzdalifah dan Fadel Islami Retak, Nassar Beri Reaksi Mak Jleb

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

7. Yang bikin makin kagum adalah kamar Muzdalifah di lantai 2. Kamar tersebut diperkirakan seluas 100 meter dengan dilengkapi ruang tamu. Kamar hotel aja kalah mewah ya!

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

8. Meski begitu, Muzdalifah juga tak melupakan warga sekitar. Sebagian tanah Muzdalifah rupanya digunakan untuk bisnis UMKM dengan biaya sewa yang murah. Muzdalifah juga berbisnis tanah kavling.

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

9. Bahkan sebagian tanah Muzdalifah disewa salah satu operator telekomunikasi untuk membangun tower. Biaya sewa tersebut pun tak murah, kabarnya mencapai Rp7 miliar per tahun. Pantesan Muzdalifah tajir melintir ya!

Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)
Rumah Muzdalifah (YouTube/TRANS7 OFFICIAL)

Itu dia sederet potret rumah Muzdalifah yang mewah banget. Bagaimana pendapatmu? Ada yang tertarik membelinya?

Kontributor: Neressa Prahastiwi

Berita Terkait

TERKINI

Nabi Yusuf dikisahkan sebagai Nabi dengan ketampanan luar biasa.
indo | 21:30 WIB
Ayah Tiara Andini jadi kena serang netizen juga imbas rumor Alshad Ahmad.
indo | 21:26 WIB
Netizen berdebat soal siapa yang harus dikasihani dalam polemik asmara Alshad Ahmad.
indo | 21:00 WIB
Lee Da Hae dan Se7en akhirnya bakal menikah setelah pacaran selama 8 tahun.
korea | 20:38 WIB
Ardhito Pramono disebutkan melakukan perbuatan anarkis saat diizinkan masuk ke kelab malam.
indo | 20:26 WIB
Begini lima cara termudah untuk memutihkan wajah dengan cara yang alami.
indo | 20:23 WIB
Begini bacaan doa agar bisa terhindar dari perbuatan maksiat.
indo | 19:58 WIB
Berikut lirik lagu Mengapa Kita #TerlanjurMencinta yang dinyanyikan Tiara Andini sembari menangis baru-baru ini.
indo | 19:34 WIB
Raffi Ahmad sebut Alshad Ahmad lebih playboy darinya di hadapan Tiara Andini.
indo | 19:19 WIB
Nathalie Holscher sempat hebohkan publik lantaran pamerkan foto undangan diduga pernikahan.
indo | 19:14 WIB
Tampilkan lebih banyak