Rezky Aditya Dipolisikan Ustaz Julliana soal Kasus Video Syur, Laporannya Salah Sasaran?

Keputusan Julliana dinilai salah sasaran karena Rezky Aditya bukan penyebar video syur tersebut.

Yohanes Endra | Rosiana Chozanah
Jum'at, 13 Januari 2023 | 12:20 WIB
Kontroversi Rezky Aditya (instagram/@thereal_rezkyadhitya)

Kontroversi Rezky Aditya (instagram/@thereal_rezkyadhitya)

Pop.matamata.com - Rezky Aditya Dipolisikan Ustaz Julliana soal Kasus Video Syur, Laporannya Salah Sasaran?

Rezky Aditya dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Jakarta, atas video syur yang beredar di media sosial beberapa waktu lalu. Kabarnya, sang pelapor adalah seorang tokoh agama, Ustaz Julliana. Hanya saja, laporan itu dinilai salah sasaran oleh publik.

Semula, Ustaz Julliana mengatakan bahwa video syur yang diperankan oleh laki-laki mirip Rezky Aditya sangat berdampak negatif kepada masyarakat, terutama generasi muda.

Baca Juga: 10 Potret Liburan Citra Kirana dan Rezky Aditya Tanpa Anak, Bak Bulan Madu Lagi

"Kami melapor ke Polda Metro Jaya kepada saudara Rezky Aditya Drajatmoko, yang mana beliau adalah seorang artis dan public figure," ujar Julliana, mengutip video KH Infotainment yang tayang Kamis (12/1/2023).

Julliana melanjutkan, "Mana yang kami laporkan terkait tentang beredarnya video syur yang mana patut diduga mirip atau identik dengan wajah beliau."

Laporan terhadap Rezky Aditya berkaitan dengan undang-undang ITE yang mengatur tentang pembuatan dan penyebaran pornografi di media sosial.

Baca Juga: Citra Kirana Dibilang Pura-Pura Bahagia Pamer Liburan Berdua Bareng Rezky Aditya, Netizen Pasang Badan

"Kami laporkan kepada Polda Metro Jaya dengan pasal 27 ayat 1 juncto pasal 45 ayat 1 Undang-Undang Republik Indonesia nomor 19 tahun 2016 tentang ITE dan atau pasal 4 juncto padal 29 Undang-Undang RI nomor 44 tahun 2008 tentang pornografi," sambungnya.

Kuasa hukum Julliana, Muhammad Mualimin, mengatakan tujuan utama laporan ini adalah untuk mengetahui motif serta kesadaran Rezky Aditya soal beredarnya video syur tersebut.

Video ini pun diunggah ulang oleh akun @lambe_turah dan memicu beragam komentar warganet.

Baca Juga: Rezky Aditya Terseret Kasus Video Syur, Citra Kirana Kasih Kode Ingin Punya Anak Lagi?

Banyak dari mereka justru mencibir keputusan Julliana, yang dinilai salah sasaran karena Rezky Aditya bukan penyebar video syur tersebut.

"Lah, yang harus dilaporin itu yang nyebarin," kata @olive***.

"Bapak disuruh siapa pak? Gila bener! Mau-maunya pak. Rezky Ciki lagi adem ayem tuh pak, urusin aja hidup bapak," sambung @septi***.

"Bukankah yang seharusnya yang dilaporkan itu yang menyebarkan ya?" ujar @al_arvie***.

Berita Terkait

TERKINI

Beredar video dengan klaim Ibu Alshad Ahmad terima Nissa Asyifa sebagai menantu dan Tiara Andini pamit pergi. Benarkah klaim tersebut?
indo | 19:15 WIB
Tiko Aryawardhana ramai disebut-sebut sebagai pacar baru BCL.
indo | 19:00 WIB
Netizen soroti detik-detik Raffi Ahmad sebut nama Ayu.
indo | 18:45 WIB
Meski belum resmi bercerai, namun Aldila Jelita putuskan untuk membuat akun Instagram baru tanpa nama Indra Bekti tersemat.
indo | 18:30 WIB
Benarkah Tiara Andini memberi pesan sadis ke keluarga Alshad Ahmad usai memberikan klarifikasi soal anak Nissa Asyifa?
indo | 18:27 WIB
Beredar video dengan klaim Denny Sumargo undang Tiara Andini membahas mengenai anak Alshad dan pernikahan. Benarkah klaim tersebut?
indo | 17:45 WIB
Benarkah Irfan Hakim dan Dewi Perssik mendapat peringatan dari Buya Yahya karena komentari kasus KDRT Lesti Kejora?
indo | 17:26 WIB
Beredar video dengan klaim Deddy Corbuzier undang Indra Bekti membahas mengenai hubungan sesama jenis. Benarkah klaim tersebut?
indo | 17:15 WIB
Netizen soroti gaya pacaran Alshad Ahmad dan Tiara Andini.
indo | 16:39 WIB
"Indah ini pakai baju yang justru kelihatan ketek saja Indah Permatasari tidak mau, tapi ketemu sama iblis begini wuu subhanallah banget," ucap Nursyah.
indo | 16:22 WIB
Tampilkan lebih banyak