Pop.matamata.com - Brisia Jodie sempat viral beberapa waktu lalu karena video menangisnya tersebar di media sosial. Pada saat itu dijelaskan bahwa Brisia menangis di ruang makeup usai diminta mundur oleh fans Tiara Andini saat di atas panggung.
Mulanya Brisia Jodie dan Tiara Andini sedang berduet menghibur penonton. Namun tiba-tiba ada penonton berteriak menyuruh Brisia mundur lantaran dianggap menutupi Tiara. Penonton tersebut hendak mengambil gambar Tiara menggunakan ponsel.
Hadir di acara Pagi Pagi Ambyar baru-baru ini, Brisia membenarkan kejadian di atas panggung tersebut.
"Nangis. Aku nggak tahu itu fansnya atau ya penonton aja. Kalimatnya 'Jodie mundur mundur'. Iya lagi nyanyi juga, duet, disuruh mundur. Langsung (mundur)," ujar Brisia Jodie.
Pelantun Dengan Caraku itu kemudian berujar bahwa oknum fans yang menyuruhnya mundur tidak hanya satu orang, seperti yang terekam dalam video, namun ada beberapa orang
"Nggak cuma satu orang, ada juga sebenarnya, tapi nggak kerekam. Tetap nyanyi," kata Brisia Jodie.
"Kan pas aku berdiri sama si Tiara, itu kan aku rada nutupin Tiara, jadi aku mundur, supaya yang sini bisa merekam Tiara," ujarnya lagi.
Brisia Jodie mengaku alasannya menangis karena perasaannya campur aduk. Ditambah, ini merupakan kali pertamanya tampil di atas panggung lagi setelah sekian lama.
"Karena pas itu lagi campur aduk kan (perasaan), dan karena aku sudah lama banget nggak perform. Cuma lebih ke sedih karena disuruh mundur," kata Brisia Jodie.
Kendati begitu kekasih Antonio Marchellin itu menegaskan bahwa sesudah kejadian hubungannya dengan Tiara Andini tak ada masalah. Bahkan mereka sempat mengunggah foto bersama usai manggung.
Baca Juga
Brisia Jodie juga sudah mengambil pelajaran bahwa dia tidak akan tinggal diam bila mengalami kejadian serupa. Dia mengancam akan melempar oknum fans dengan mic bila diperlakukan tidak sopan lagi. (Tiara Rosana)
Berita Terkait
-
Yovie Widianto dan Tiara Andini Kisahkan Cinta Tak Berbalas di Proyek Kolaborasi Tanpa Cinta
-
Brisia Jodie Diselingkuhi, Mantan Kekasih Bahkan Sampai Hamili LC: Tuhan Itu Baik
-
Netizen Protes Aaliyah Massaid Jadi Bridesmaid Mahalini, Lyodra Ginting Muncul di Acara Resepsi
-
Terungkap Alasan Rumah Orangtua Alshad Ahmad Dijual Rp300 Miliar, Raffi Ahmad: Mau Bagi-bagi Warisan
-
Beredar Video Tiara Andini dan Arsy Widianto Menikah
Terpopuler
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Tanggapi Gugatan Wanprestasi Rp5 Miliar, Adly Fairuz Siap Hadapi Persidangan
-
Michelle Ziudith Berpasangan Mesra dengan Rio Dewanto di Sinetron 'Jejak Duka Diandra'
-
Celine Evangelista Merasa Dijebak di Film 'Penunggu Rumah Buto Ijo'
Terkini
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
-
Bella Graceva dan Zikri Daulay Bintangi Film 'Pohon Waru', Kisahkan Iblis Perenggut Jiwa yang Malang
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa