Pop.matamata.com - Fuji sepertinya sudah mulai muak terus dikaitkan dengan Thariq Halilintar. Fuji meminta orang-orang untuk berhenti menandai namanya di setiap unggahan yang berhubungan dengan sang mantan.
Jalinan asmara Fuji dan Thariq Halilintar memang sudah lama berakhir. Namun masih banyak penggemar yang berharap mereka kembali menjalin hubungan.
Bahkan saat mereka dikabarkan dengan orang lain, Fuji dan Thariq masih dikaitkan satu sama lain. Seperti belakangan ini, nama Fuji sering disebut-sebut di setiap pemberitaan tentang Thariq dan Aaliyah Massaid.
Lewat pesan broadcast di grup chat Instagram, Fuji meminta para penggemar untuk berhenti mengaitkan dirinya dengan Thariq Halilintar dan keluarganya.
"Stop ngetag/mention aku ke 'dia' dong, apalagi ke keluarganya," tulis Fuji dikutip dari unggahan akun TikTok @girls_blooming, Jumat (15/9/2023).
"Sekarang aku sudah bahagia di jalanku sendiri, jadi tolong pengertiannya lah aku tuh risih nama aku dibawa-bawa mulu, nggak suka. Fuji ya Fuji, nggak usah dibawa ke lapak lain," sambungnya.
Karena tak menyebutkan nama, Fuji menjelaskan bahwa 'dia' yang dimaksud adalah sang mantan alias Thariq Halilintar. Namun dia menegaskan bahwa mereka tidak memiliki masalah.
"Kita nggak ada masalah sama sekali, netizen aja yang repot ngegoreng terus," ungkap adik ipar almarhumah Vanessa Angel itu.
Sementara Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid dikabarkan dekat, Fuji santer dirumorkan pacaran dengan Asnawi Mangkualam. Belum lama ini dia kedapatan makan malam berdua dengan pesepak bola sekaligus kapten Timnas Indonesia tersebut.
Baca Juga
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Dikabarkan Putus Cinta, Verrell Bramasta Ungkap Hubungan Asmaranya dengan Fuji
-
Mayang Lucyana Fitri Mengaku Ditolak Bertemu Gala Sky, Ini Balasan Menohok Fuji
-
Waduh! Aaliyah Massaid Ngamuk Usai Wajah Anaknya Dicibir Netizen
-
Verrell Bramasta Ingin Serius dengan Fuji, Tapi Tak Mau Umbar Kemesraan
Terpopuler
-
Adly Fairuz Dilaporkan Pidana ke Polres Jaktim dan Besok Hadapi Sidang Perdata di PN Jaksel
-
Diduga Lakukan Pelanggaran Kode Etik, Notaris Berinisial FH Dilaporkan ke Majelis Pengawas Daerah
-
Bella Graceva dan Zikri Daulay Bintangi Film 'Pohon Waru', Kisahkan Iblis Perenggut Jiwa yang Malang
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
Terkini
-
Dinilai Terlalu Vulgar! Foto Topless Jennie BLACKPINK, Picu Pro dan Kontra
-
Polda Maluku Berkomitmen Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Bupati MBD, 6 Saksi Diperiksa
-
Dicap Antagonis, Meriam Bellina Lepas Image Jahat di Film 'Titip Bunda di Surga-Mu'
-
William dan Oliver Roberts Kompak di Sinetron 'Asmara Gen Z'
-
Adegan Ciuman, Fajar Sadboy Bikin Salfok Marsha Aruan di Web Series 'Yang Penting Ada Cinta'