Pop.matamata.com - Raffi Ahmad dan Yuni Shara kembali dipertemukan dalam acara yang sama yakni undangan Presiden Jokowi. Keduanya pun duduk berdampingan di sebelah sang presiden.
Momen itu ditunjukkan oleh Gading Marten yang juga diundang ke acara tersebut. Gading merekam satu per satu artis yang satu meja dengan Presiden Jokowi dan dirinya.
Selain Raffi Ahmad dan Yuni Shara, ada Ayushita, Armand Maulana dan Nirina Zubir. Untuk mencairkan suasana, Gading merekam satu per satu dengan ciri khas mereka masing-masing.
Misalnya saat mengarahkan kamera ke Raffi dan Yuni, mereka langsung menyebut lagu '50 tahun Lagi'. Ayushita dengan sinetron 'Di Sini Ada Setan' atau Armand Maulana dengan lagu 'Facebook'.
Saat menyorot ke Nirina Zubir, dia menyebut filmnya yang hits yakni Get Married. Namun dia malah menunjuk ke Raffi dan Yuni Shara sambil tertawa.
Bercandaan Nirina ini menuai hujatan netizen karena dinilai tak ada adab pada Raffi dan Yuni yang memang mereka berstatus mantan pacar.
Reaksi Raffi dan Yuni Shara saat dibercandai seperti itu pun menuai sorotan.
"Nirina Zubir Bercanda ibu-ibu rumpi raffi mukanya langsung berubah," komentar netizen.
"Agak aneh aja Nirina masa get married becandanya, hargai istrinya lah harusnya, biar gimana kan raffi udah nikah dan punya istri. Bercanda jangan kelewatan, kalau suaminya digituin mau gak?" hujat netizen.
"Bercanda depan presiden hmmm.. raffi pura-pura gak denger, lain kali jangan gitu ya Nirina walau becanda mba yuni pasti juga agak risih," nasehat netizen lain.
"Plis deh tuh muka aa langsung gak enak, meskipun aa suka bercanda gak gitu juga kali," nilai netizen. "Mbak yuni terlihat gak nyaman di akhir," kata netizen.
"Bercanda harus jaga perasaan istri juga," tambah netizen.
"Artis-artis ini becandaan depan Presidennya gitu banget ya. Malu liatnya," celetuk netizen. "Becandanya pada garing, kelas dikit lah depan presiden," tambah lainnya.
Tambahan informasi, Raffi Ahmad dan Yuni Shara pernah pacaran sejak 2008. Hubungan mereka juga cukup langgeng karena berjalan 4 tahun lamanya meski beda usianya lumayan jauh.
Berita Terkait
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Gibran Rakabuming Apresiasi Konser Amal dan Film Timur untuk Korban Bencana Sumatera
-
Kuasa Hukum Jokowi Pastikan Hadir dalam Gelar Perkara Khusus Dugaan Ijazah Palsu
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Prabowo Sebut RS Kardiologi Emirates Indonesia Merupakan Gagasan Jokowi
Terpopuler
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
Terkini
-
Ambil Paksa Sang Buah Hati, Inara Rusli Laporkan Virgoun ke Komnas Anak
-
Hadirkan Program 'Ramadan Penuh Cinta', Deddy Mizwar Beri Tontonan Bermanfaat
-
Gunakan Bahasa Daerah di Film 'Sunda Emperor', Laura Moane Merasa Tertantang
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus