Pop.matamata.com - Nama Nikita Mirzani belakangan ini menarik untuk menjadi perbincangan publik. Lantaran perseteruan dengan anak sulungnya alias Lolly tak kunjung membaik. Keduanya hingga kini masih kerap melakukan aksi saling sindir di media sosial masing-masing.
Salah satunya ketika Nikita Mirzani melakukan siaran langsung di akun Instagramnya. Pada kesempatan itu, ia kembali mengomentari penampilan sang anak.
Nikita Mirzani mulai membandingkan penampilan anaknya ketika masih tinggal bersama. Ia mengatakan kalau penampilan sang anak ketika masih tinggal dengannya busana yang ia kenakan sesuai dengan umur Lolly.
"Anak gue si Lolly masih tinggal sama gue, coba lihat pakaiannya. Anjlok ya sekarang kan," ucap Nikita Mirzani dalam unggahan video TikTok @afunglili20, dikutip Jumat (25/8/2023).
"Dulu waktu masih tinggal sama ibunya, pakaiannya sesuai umurnya guys," imbuhnya.
Menurutnya, penampilan sang anak ketika tinggal sendiri di Inggris tak sesuai dengan usianya. Malah ia seolah malu karena pilihan warna hingga model baju yang kerap disebut sebagai taplak meja.
"Celana, kaos, cardigan, topi, cantik, cakep, enak dilihat. Sesuai sama umurnya," kata Nikita.
"Sekarang taplak meja, hordeng lah dijadiin baju warna-warninya. Warnanya mencolok pakai heels jalan-jalan di kota. Kan gue malu say," tandasnya.
Unggahan itu lantas menarik perhatian warganet untuk berkomentar. Beragam komentar pun memenuhi unggahan tersebut.
"Tapi si Lolly enjoy dan happy sama yang sekarang. Gimana dong Nikmir?" komentar seorang warganet di kolom komentar.
"Mungkin maksud nyai waktu sama dia sesuai umurnya lebih tertutup gak kaya sekarang," ujar warganet lain.
"Nggak papa anjlok yang penting mental aman," imbuh warganet lain di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Reza Gladys Melawan di Persidangan, Bikin Nikita Mirzani dan Pengacara Terdiam
-
Siap Bongkar Fakta di Persidangan, Nikita Mirzani Hadapi Bos Skincare Reza Gladys
-
Tetap Bersinar di Balik Jeruji, Dinar Candy Ungkap Nikita Mirzani Ceria dan Glowing di Penjara
-
Nikita Mirzani Tetap Kuat Usai 20 Hari Lebih Ditahan, Laporkan Reza Gladys Terkait UU ITE
-
Tak Tinggal Diam, Nikita Mirzani Balas Laporan Reza Gladys dengan Aduan Ke Polisi
Terpopuler
-
Celine Evangelista Merasa Dijebak di Film 'Penunggu Rumah Buto Ijo'
-
Syarief Khan hingga Jarwo Kwat, Ramaikan Kuis 'Dream Box Indonesia'
-
Diduga Wanprestasi, Adly Fairuz Digugat Hampir Rp 5 Miliar di PN Jaksel
-
Tak Gentar! Doktif Siap Bongkar Kasusnya di Pengadilan, Usai Jadi Tersangka Laporan Richard Lee
-
Menegangkan! Michelle Ziudith dan Taskya Namya Adu Chemistry di Film 'Alas Roban'
Terkini
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Tanggapi Gugatan Wanprestasi Rp5 Miliar, Adly Fairuz Siap Hadapi Persidangan
-
Michelle Ziudith Berpasangan Mesra dengan Rio Dewanto di Sinetron 'Jejak Duka Diandra'