Pop.matamata.com - Setiap hal yang berkaitan dengan Nagita Slavina memang kerap menjadi pusat perhatian publik. Istri Raffi Ahmad ini dikenal tak hanya sebagai seorang figur publik, namun juga idaman para pria yang membuat banyak wanita menjadi iri hati.
Namun ternyata, seperti orang lain, Nagita Slavina pernah mengalami hal yang tidak menyenangkan di masa lalu. Hal itu diungkapkan oleh ibu dua anak itu saat berbincang dengan dua sahabatnya, yaitu Paula Verhoeven dan Luna Maya.
Video itu sebenarnya sudah diunggah sejak 14 Mei 2020 di channel YouTube milik Baim Wong dan Paula Verhoeven. Hingga Jumat (14/7/2023), videonya sudah ditonton hingga sekitar 2,8 juta kali. Cuplikannya pun dibagikan ulang oleh akun Instagram @lambegosiip.
Saat berbincang dengan Nagita Slavin, Paula Verhoeven mengungkapkan jika dirinya tidak pernah dilabrak oleh orang saat masih sekolah. Alasannya pun tak lain karena Paula Verhoeven memiliki tubuh yang tinggi.
"Kalau akutuh gak pernah dibully orang karena aku tinggi. Gak ada yang berani, takut," ungkap istri dari Baim Wong tersebut.
Apa yang tidak pernah dialami oleh Paula Verhoeven juga ternyata sama dengan Luna Maya. Sama-sama memiliki tubuh yang tinggi, wanita yang dekat dengan Maxime Bouttier ini tidak pernah dilabrak oleh orang lain.
"Kayaknya nggak pernah deh, nggak pernah," tambah Luna Maya.
Hanya saja, menjadi pihak ketiga di sana, Nagita Slavina tampaknya tak relate dengan kedua sahabatnya. Nagita terang-terangan mengaku pernah dilabrak karena memiliki tubuh yang pendek.
"Oh iya sih, aku pendek soalnya, pernah dilabrak. Aku soalnya pendek dulu, nyebelin lagi," jelas Nagita Slavina.
Pengakuan dari Nagita Slavina itu pun menuai banyak komentar dari netizen.
"Yang labrak Digi mungkin mulutnya perlu disumpel pake dollar," ujar netizen.
"Kamu itu pendek tapi cantik Mama Gigi, so unique," tambah yang lain.
"Yang ngelabrak sekarang minta kerjaan ke Nagita," celetuk netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Luna Maya Bangga Berkolaborasi dengan Sportstive+, Tayangkan Cabor Bergengsi
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Luna Maya Dikabarkan Hamil, Ini Jawaban Maxime Bouttier
Terpopuler
-
Inara Rusli Klaim Istri Sah Insanul Fahmi, Tak Masalah Berpoligami
-
DJ Andree Stroo Rayakan Tahun Baru 2026 di Jakarta dengan Musik Breakbeat dan Indo Bounce
-
Kabar Duka, Ayah Presenter Gilang Dirga Meninggal Dunia
-
Bantah Jadi Simpanan Ridwan Kamil! Aura Kasih Bongkar Rahasia Kekayaannya
-
Rebutan Suami, Yasmin Napper Jambak Megan Domani di Film 'Musuh Dalam Selimut'
Terkini
-
Syarief Khan hingga Jarwo Kwat, Ramaikan Kuis 'Dream Box Indonesia'
-
Diduga Wanprestasi, Adly Fairuz Digugat Hampir Rp 5 Miliar di PN Jaksel
-
Tak Gentar! Doktif Siap Bongkar Kasusnya di Pengadilan, Usai Jadi Tersangka Laporan Richard Lee
-
Menegangkan! Michelle Ziudith dan Taskya Namya Adu Chemistry di Film 'Alas Roban'
-
Mediasi Gagal di PA Bandung! Sidang Cerai Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Masuk ke Pokok Perkara