Pop.matamata.com - Tak lama setelah memberikan video klarifikasi, Jeje Govinda mengunggah postingan terbaru di Instagram. Postingan tersebut dihiasi oleh caption yang penuh dengan kata-kata mutiara.
"Dalam setiap rumah tangga pasti ada pasang dan surut yang silih berganti. Hanya kita yang tau bagaimana besar kecilnya ombak yang sedang kita hadapi dan biarlah itu hanya menjadi cerita perjuangan di masa tua kita," tulis Jeje Govinda.
Suami dari Syahnaz Sadiqah tersebut turut mengungkap bahwa mereka bukan manusia sempurna. "Kita bukan manusia sempurna, dan kita memilih untuk selalu berbagi kebahagiaan bukan ketidaksempurnaan dan semoga seterusnya seperti itu," pungkas Jeje.
Postingan ini memperlihatkan foto mengenai Jeje dan Syahnaz yang memeluk kedua anak mereka. Ini bukan pertama kalinya "kalimat mutiara" keluar dari mulut Jeje. Video klarifikasi juga menyiratkan quote dari Jeje Govinda.
"Nah yang namanya rumah tangga pasti ada pasang surut. Kadang happy kadang sedih, kadang berantem. Tapi gue nggak mau terus-terusan nyalahin orang. Jadi lebih baik gue berkaca, introspeksi diri. Mungkin ada kurangnya apa, Nanas pun sama. Karena namanya manusia tidak luput dari kesalahan," ungkap Jeje beberapa waktu lalu.
Ada juga quote "Sebenarnya dalam rumah tangga itu bukan siapa yang lebih baik, cuma kita harus bisa sama-sama belajar untuk lebih baik lagi".
Tak terpesona dengan kalimat mutiara, netizen lagi-lagi menyoroti Syahnaz. Mereka mengaku geram karena Syahnaz dianggap mennghacurkan rumah tangga Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan.
Postingan terbaru menampilkan Syahnaz yang tersenyum kepada kedua anaknya. Netizen memberikan beragam komentar pedas melihat pemandangan itu.
"Penghancur rumah tangga orang, nggak ada rasa menyesal," kata @li**a*ri.
"Aku nggak melihat rasa penyesalan sedikit pun dari wanita ini. Tatapan dan ekspresinya berbau rasa kepuasan dalam kemenangan," pendapat @ra**yu*ing.
"Pasang surut tuh definisinya nggak merusak rumah tangga orang lain. Ini gimana konsepnya," sindir @ke**at*l.
Berita Terkait
-
Amy Qanita Dukung Penuh Raffi Ahmad dan Menantunya Berkarier di Politik
-
Syahnaz Sadiqah Rayakan Kebahagiaan Baru sebagai Istri Bupati: Dibawa yang Happy Saja
-
Didukung Raffi Ahmad, Jeje Govinda akan Maju Jadi Calon Bupati Bandung Barat
-
Gagal Nyaleg Lanjut Nyalon Bupati, Jeje Govinda Diejek Cuma Dompleng Raffi Ahmad: Nggak Tahu Malu Bener
-
Raffi Ahmad Sibuk Kampanyekan Adik Ipar Maju Pilkada 2024 Bikin Curiga: Ada Rencana Bisnis Besar di Balik Semua Ini
Terpopuler
-
Wow! Tatjana Saphira Bintangi Serial 'Ipar Adalah Maut', Dikemas Penuh Drama dan Emosional
-
Tim Tanta Ginting, Saih hingga Fateh Halilintar Melaju ke Babak Final TOSI Season 4
-
Masuk Babak Final TOSI Season 4 SCTV, Raffi Ahmad Siapkan Strategi Khusus
-
Terungkap! Raisa Gugat Cerai Hamish Daud karena Dugaan Perselingkuhan
-
Resmi! Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier
Terkini
-
Sepanjang Kariernya! Mawar de Jongh Tampil Total, demi Film 'Sampai Titik Terakhirmu'
-
Bintangi Film 'Pesugihan Sate Gagak', Yoriko Angeline Tak Kuat Nahan Tawa
-
Selamat! Vicky Prasetyo jadi Ketua Umum Organisasi Sosial: Anggotanya Sudah 34 Provinsi
-
Mengenaskan! Ibrahim Risyad Merasa Disiksa, Selama Syuting Film 'Riba'
-
Bertabur Bintang, 'Anugerah LSF 2025' Hadirkan 18 Kategori Nominasi