Pop.matamata.com - Pentolan Coldplay Minta Saran Najwa Shihab soal Kolaborasi dengan Artis Indonesia, Siap Ya?
Coldplay segera menyambangi para penggemarnya di Indonesia lewat konser bertajuk Music Of The Spheres World Tour. Konser band asal Inggris tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 15 November 2023 mendatang.
Sang vokalis, Chris Martin berbincang dengan Najwa Shihab seputar konser mereka. Najwa bertanya adakah rencana kolaborasi dengan artis Indonesia saat konser di Jakarta.
Chris Martin menyambut ide tersebut dengan antusias. Pelantun Viva La Vida itu bahkan meminta Najwa Shihab untuk memberikan masukan terkait rencana kolaborasi ini.
"Kamu harus beri saya masukan. Mungkin kamu bisa email kami tentang ini," ungkap Chris Martin dikutip dari kanal YouTube Najwa Shihab.
Najwa Shihab dengan senang hati melakukannya. Dia menyebutkan bahwa Indonesia memiliki banyak musisi hebat dan penyanyi-penyanyi yang sangat bertalenta.
"Ide bagus. Saya akan tagih kamu nanti," kata Chris Martin.
Konser Coldplay terkenal karena pengalaman fantastis yang diberikan pada para penggemarnya. Konser ini disebut berbeda dari konser-konser yang lain dengan mengusung konsep ramah lingkungan.
Selain menyuguhkan aksi panggung spektakuler dengan musik berkualitas, Coldplay menyediakan fasilitas seru seperti lantai kinetik yang bisa dilompati hingga sepeda yang bisa menghasilkan tenaga saat dikayuh.
Chris Martin memastikan teknologi-teknologi keren tersebut bisa dinikmati di konser Jakarta. Tak heran jika semua orang ingin menonton konser Coldplay.
Baca Juga
Sementara itu, tiket konser Coldplay di Jakarta dibanderol mulai Rp800 ribu hingga Rp11 juta. Bagi yang tidak kebagian tiket saat presale, kalian bisa mencoba lagi pada 19 Mei 2023 mulai pukul 10:00 WIB.
Berita Terkait
-
Wow! Raisa Bakal Duet dengan Raja Dangdut Rhoma Irama: Lihat Kejutannya Seperti Apa?
-
Happy Asmara Takjub Lihat Ketek Kinclong Wika Salim, Lho?
-
Maia Estianty Nonton Bareng Suami, Ini 8 Potret Artis Nonton Konser Coldplay di Singapura
-
Biodata dan Profil Jinan Laetitia Musisi Asal Bogor Jadi Penyanyi Pembuka Konser Coldplay di Singapura
-
Apes Bener! 4 Artis Kena Tipu Tiket Coldplay, Hibur Diri Nikmati Konser dari Luar Stadion
Terpopuler
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
Terkini
-
Ambil Paksa Sang Buah Hati, Inara Rusli Laporkan Virgoun ke Komnas Anak
-
Hadirkan Program 'Ramadan Penuh Cinta', Deddy Mizwar Beri Tontonan Bermanfaat
-
Gunakan Bahasa Daerah di Film 'Sunda Emperor', Laura Moane Merasa Tertantang
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus