Pop.matamata.com - Celine Evangelista Tengok Anak Marshel Widianto dan Cesen: Ini Nanny dari Italia Kak.
Pelawak Marshel Widianto sukses membuat publik terkejut karena diam-diam telah menikah dan memiliki anak dengan Yansen Indiani alias Cesen eks JKT48. Publik pun kemudian mempertanyakan hubungan Marhsel dengan Celine Evangelista.
Warganet yang mendukung hubungan Marshel Widianto dengan Celine Evangelista, sempat protes dan kesal dengan komika berambut keriting tersebut. Namun nyatanya, hubungan Marshel dan Celine hingga kini masih baik-baik saja.
Sebagai bukti, Celine Evangelita baru-baru ini menjenguk bayi Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48. Hal itu terungkap dari video yang diunggah akun @sealisyah pada Selasa (21/3/2023).
Dalam video tersebut terlihat Celine Evangelista sedang menyentuh bayi Marshel Widianto yang sedang ditimang oleh Cesen. Celine dengan lembut dan hati-hati memegang si bayi.
"Nanny, biasa," ucap Marshel sambil tersenyum girang. Kemudian dibalas si pemilik akun, "Nannynya mahal ya wak, ya." Yang disambut tawa oleh Celine Evangelista dan Cesen.
"Ini nanny dari Italia kak, jadi bisa Bahasa Inggris," imbuh Marshel Widianto bergurau.
Setelah bergurau, Marshel Widianto dan dua perempuan di sampingnya hanyut dalam diam. Marshel diam memperhatikan istrinya dan perempuan yang sempat dijodohkan dengannya tampak akur mengurus buah hatinya.
Seperti diketahui Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 melaksanakan pernikahan secara siri tahun lalu. Hal itu diungkapkan oleh Ibunda Marshe, baru-baru ini. (Tiara Rosana)
Berita Terkait
-
Celine Evangelista Merasa Dijebak di Film 'Penunggu Rumah Buto Ijo'
-
Pelajari Budaya Jawa, Celine Evangelista jadi Sinden di Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Celine Evangelista Ungkap Perjalanan Spiritual: Saya Sudah Mulai Belajar Islam Saat Masih Bersama Stefan William
-
Mantap Jadi Mualaf dan Berhijab, Celine Evangelista Ungkap Perjalanan Spiritualitas Sejak 2017
Terpopuler
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
Terkini
-
Hadirkan Program 'Ramadan Penuh Cinta', Deddy Mizwar Beri Tontonan Bermanfaat
-
Gunakan Bahasa Daerah di Film 'Sunda Emperor', Laura Moane Merasa Tertantang
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton