Pop.matamata.com - Bunga Zainal Bikin Sinetron Sindir Ria Ricis, Sikapnya Dibandingin dengan Nagita Slavina
Nama Bunga Zainal masih santer dikaitkan dengan YouTuber Ria Ricis. Ria Ricis diduga adalah sosok YouTuber yang "sedang berseteru" dengan Bunga Zainal.
Terkini, sang kakak, Oki Setiana Dewi mengungkap sikap asli dari Ria Ricis yang tak banyak diketahui. Istri Teuku Ryan ini disebut sebagai sosok yang introvert, bukan sombong seperti yang dibicarakan.
"Orang terdekat sih yang tahu, Ricis itu sangat introvert," kata Oki Setiana Dewi.
Tak lama setelah itu, Bunga Zainal seolah memberikan sindiran balik atas sikap Ria Ricis yang sebenarnya. Dimulai dari unggahan story miliknya di Instagram.
Melansir dari unggahan Instagram @insta_julid pada Jumat (10/2/2023), Bunga Zainal memamerkan momen dirinya yang kembali syuting. Namun judul yang dibeberkan langsung menjadi sorotan.
"Aku lagi syuting sinetron yang berjudul, 'Aku Anaknya Introvert'," tulis Bunga Zainal dalam keterangan di unggahannya.
Pada gambar yang dibagikan, memang terlihat Bunga Zainal yang berada di lokasi produksi. Hanya saja, tak diketahui apakah memang judul yang dibeberkan itu adalah judul yang sebenarnya.
Meski begitu, netizen pun langsung memberikan komentar yang negatif atas sikap Bunga Zainal. Bahkan ada yang menyeret nama Nagita Slavina.
"Udahlah Mbak Bunga, gak usah diteruskan," kata seorang netizen.
"Untung Raffi Ahmad dapat istri seperti Nagita, sabar murah senyum ga banyak nyinyir," tambah yang lainnya.
"Kebanyakan drama hidup, Mbak BZ (Bunga Zainal)," nyinyir balik netizen.
Berita Terkait
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Faradilla Yoshi Kagumi Akting Adly Fairuz di Sinetron 'Cinta di Bawah Tangan'
-
Esta Pramanita dan Immanuel Caesar Makin Mesra di Sinetron 'Cinta Sedalam Rindu'
-
Selamat! Oki Setiana Dewi Resmi jadi Dosen Tetap S3 UMJ
-
Terungkap! Arumi Bachsin Buka Suara Kondisi Keluarga, usai Gedung Grahadi Surabaya Dibakar Massa
Terpopuler
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
Terkini
-
Doddy Irawan Bangga! 'Rempeyek Yekiko' Produksinya, jadi Langganan Artis hingga Menteri
-
Kampanyekan Anti Narkoba, Raffi Ahmad Prihatin Kasus Ammar Zoni
-
Wujudkan Persatuan di Indonesia, Olga Lydia akan Gelar Festival 'Band Berani Beda'
-
Sering jadi Dukun! Atiqah Hasiholan Dilanda Cemas, usai Syuting Film 'Sosok Ketiga: Lintrik'
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati