Pop.matamata.com - Nonton Konser Dewa 19, Zaskia Adya Mecca Sampaikan Kebahagiaan Sekaligus Kekecewaan: Cuma Nggak Puas Sama Perform Aja.
Konser Dewa 19 bertajuk Pesta Rakyat 30 Tahun berkarya sukses digelar di Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (4/2/2023).
Dalam konser tersebut hadir pula, sejumlah tokoh nasional hingga selebriti Tanah Air. Salah satu selebriti yang ikut nonton konser yakni Zaskia Adya Mecca dan suaminya, Hanung Bramantyo.
Di unggahan akun Instagramnya, Zaskia Adya Mecca mengungkapkan pengalamannya menonton konser Dewa 19 30 Tahun Berkarya.
Zaskia Adya Mecca mengaku senang konser Dewa 19 berjalan lancar, meski ia sempat khawatir lantaran JIS merupakan stadion baru.
"Konser dewa yang udah ketunda dari tahun laluuuu, alhamdulillah berjalan baik aman juga nyaman walau deg2an beberapa hari sebelumnya karna JIS buat ku termasuk venue baru buat konseran dan kapasitas kali ini hampir mencapai max capacity tapi alhamdulillaaaaah berjalan lancar, aman juga nyaman sekali tadi malam!!!," tulis Zaskia Adya Mecca dikutip Mamagini, pada Minggu (5/2/2023).
Zaskia Adya Mecca menuturkan akses menuju dan keluar stadion kurang tertata. Namun ia bersyukur bertemu dengan warga lokal yang membantu untuk menuju stadion JIS.
"Yaa bener keos untuk akses menuju juga keluar stadium dan ga proper.. tapi alhamdulillah rombonganku bertemu warga lokal yang super baik ngurusin kita padahal ga kenal sebelumnya, tanpa minta imbalan pula," kata Zaskia Adya Mecca.
Kendati demikian, kakak dari Haikal Kamil ini mengaku tak puas dengan penampilan Dewa 19. Menurutnya konser tersebut seperti tak ada show director sehingga membuat jeda pergantian yang lama. Zaskia juga menyoroti suara yang terdengar mendem di area konser.
"Cuma ga puas dengan perform ajaa, seperti ga ada show director buat konser sebesar ini sayang bangett mood penonton dibuat naik, lalu drop karna pergantian2 yang ga smooth juga lama.. gelap hening, sekalinya ada visual ga jelas juga bener2 terasa naik-turun-naik-turunnya… sampai ga terhitung berapa kali ditengah konser pada duduk2 nunggu.. ah ya sama suara terasa mendem kita fest paling depan aja banyak ga kedengeran ngomong apa," papar Zaskia Adya Mecca.
Baca Juga
Meski begitu ia sangat menikmati konser Dewa 19 bersama keluarga, sahabat.
"Tapi pengalaman nonton konser ga cuma sekedar itu.. bisa bareng keluarga, sahabat, nyanyi2 , dance juga loncat2 itu membayar semua rasa. Makasih udah membuat memory indah lagi tadi malam… love y’all!!!," katanya. (Ummi H S)
Berita Terkait
-
Isu Boikot Dewa 19, Ello Angkat Bicara: 'Musik Harusnya Jadi Ruang Pemersatu'
-
Cerita Ari Lesmana Takut Bawakan Lagu Dewa 19: Mohon Maaf Mas Dhani
-
Kasus Kecelakaan Yuke Dewa 19 Berakhir Damai, Ini Kronologi Lengkapnya: Saya Bertanggung Jawab Serta Meminta Maaf
-
Kerugian Miliaran Rupiah Ditanggung Ahmad Dhani Cs Imbas Penundaan Konser Dewa 19
-
Malam Natal! Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca Kunjungi Vatikan, Ingin Bertemu Paus Fransiskus
Terpopuler
-
Menegangkan! Gegara Pohon Beringin, Sara Fajira Kesurupan saat Syuting Film 'Maju Serem Mundur Horor'
-
Peringati Hari Ekraf Nasional 2025, Irene Umar Gandeng Gekrafs Naraya Berkreasi Seni
-
Usai Alami KDRT! Demi Hidupi Sang Buah Hati, Ratu Meta Rela Jualan Rempeyek
-
Jadi Produser di film 'Tumbal Darah', Prilly Latuconsina Merasa Tersindir
-
Jadi Korban KDRT, Ratu Meta Geram Suami Tak Kunjung Ditahan: Sudah Tersangka
Terkini
-
Wujudkan Persatuan di Indonesia, Olga Lydia akan Gelar Festival 'Band Berani Beda'
-
Sering jadi Dukun! Atiqah Hasiholan Dilanda Cemas, usai Syuting Film 'Sosok Ketiga: Lintrik'
-
Dalami Karakter di Film 'Ozora', Chicco Jerikho Rasakan Emosi dan Empati
-
Sudah Berhijrah! Celine Evangelista Sempat Ragu Tayangkan Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Tragis! Gegara Adiknya Tewas Kecelakaan, Adhisty Zara Terlibat Kisah Dramatis