Pop.matamata.com - Hari pernikahan komika Kiky Saputri dengan pengusaha Muhammad Khairi tinggal menghitung hari. Meski belum terungkap ke publik kapan pernikahan mereka akan digelar, namun persiapannya sudah matang.
Mulai dari foto prewedding hingga bagi-bagi undangan sudah mereka lakukan. Terbaru, Kiky secara khusus mengantarkan undangan pernikahannya sekaligus meminta restu pada mantan menteri Susi Pudjiastuti.
Seperti diketahui, keduanya memang akrab setelah pernah terlibat dalam satu acara bersama. Kiky bahkan sering datang ke rumah Susi. Dia yang sangat blak-blakan sampai-sampai menggodai putra ganteng Susi Pudjiastuti.
Kiky menceritakan momen mengantar undangan nikah ke Susi melalui postingan di akun Instagramnya pada Jumat (13/1/2023). Dia sambil mengunggah foto bersama.
Di captionnya, Kiky mengungkapkan kalau pertemuannya kali ini dengan Susi Pudjiastuti sangat berkesan dan dia sampai tak kuasa menahan haru.
"Nggak kuat menahan haru kalau sudah bertemu dengan ibuku yang satu ini. Mengantar undangan sekaligus mohon doa restu bersama dengan seseorang yang Insya Allah jadi suamiku," ungkapnya.
Sebuah doa untuk Susi dipanjatkan Kiky Saputri sampai berharap bisa berjumpa di hari bahagianya.
"My Great Ibu @susipudjiastuti115 Sehat selalu, jangan berhenti mengajarkan dan menebarkan kebaikan serta ketulusan hati yang dibalut dengan kekuatan seorang perempuan. Sampai jumpa di hari bahagia saya ya bu. I love you," tulisnya.
Netizen mengaku iri karena Kiky Saputri bisa akrab dengan orang-orang hebat dan pejabat negara.
"Kiky dikelilingin orang-orang berkelas," komentar netizen. "Berani macam-macam sama kiky auto langsung tenggelam ini mah ya ki," tambah netizen lain.
Ada yang malah salah fokus dengan wajah calon suami Kiky Saputri dengan Susi Pudjiastuti.
"Ibu Susi kok mirip calon suami Kak Kiky," celetuk netizen.
Berita Terkait
-
Susi Pudjiastuti Bantah Pernyataan Akademisi Unpad soal Bibit Lobster di Pangandaran
-
Susi Pudjiastuti Desak Izin Keramba Jaring Apung di Pantai Timur Pangandaran Dicabut
-
Ayu Ting Ting Ungkap Rasa Minder di Lingkungan Artis, Dapat Dukungan Hangat dari Kiky Saputri dan Hesti
-
DM dengan Seseorang Terungkap, Kiky Saputri Tahu Rahasia soal Mantan Ayu Ting Ting?
-
Astagfirullah! Alami Kebutaan, Adul Tetap Ikhlas jadi Bahan Lawakan Komeng
Terpopuler
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Selamat! Atta Halilintar hingga Fenita Arie, Raih Juara 3 Ajang 'TOSI Season 4'
-
Pelajari Budaya Jawa, Celine Evangelista jadi Sinden di Film 'Danyang Wingit Jumat Kliwon'
-
Raihaanun Perjuangkan Cinta Omar Daniel di Film 'Keluarga Suami Adalah Hama'
-
Oka Antara jadi Juri 'IMAA 2025', Harap Animasi Punya Kategori Khusus
Terkini
-
Isi Soundtrack Film, Audy Uwais Hadirkan Lagu 'Nyanyian Timur'
-
Influencer dan Fashion Desiner Apresiasi Your Esscentials, melalui Parfum 'Melissea'
-
Suka Belanja Online, Penyanyi Ardhitio Idol Gemar Buka Shop+ Catalog
-
RCTI Didukung Kemenparekraf dan Langit Musik, Hadirkan 'IMA 2025'
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'