Pop.matamata.com - Aksi Nagita Slavina Kasih Tas Harga 50 Juta ke Irfan Hakim Secara Cuma-Cuma, Bikin Iri!
Nagita Slavina dikenal sebagai sosok yang memiliki banyak barang mewah namun jarang memperlihatkan koleksinya itu. Kali ini, lemari tasnya dibongkar Irfan Hakim, Raffi Ahmad, dan Marshel Widianto, Nagita Slavina tampak salah tingkah.
Nagita Slavina menyebut tumpukan tas mahal yang ada di lemarinya adalah tiruan. Tentu saja ucapan Nagita Slavina tak dipercaya oleh Irfan Hakim dan Marshel Widianto.
"Aku tuh beli KW di Mangdu (Mangga Dua)," ucap Nagita Slavina dikutip Kamis (05/01/2023).
Namun, ada satu tas merek Louis Vuitton yang dipegang oleh Irfan Hakim. Disaat Raffi Ahmad asyik berceloteh, Irfan Hakim terlihat berbicara santai dengan Nagita Slavina.
Nagita Slavina mengatakan sebenarnya tas berwarna coklat dengan bentuk persegi panjang itu lebih cocok untuk pria. Sambil menjajal tasnya, Irfan Hakim berseloroh meminta tas tersebut.
"Ini buat gue, ya, Gi?" tanya Irfan Hakim.
"Ya sudah deh. Beneran. Ini tuh tas laki sebenarnya," jawab Nagita Slavina santai.
Sontak Irfan Hakim memotong ucapan Raffi Ahmad dan Marshel Widianto yang tengah berbicara di depan kamera. Dia memamerkan tas mahal yang diberikan oleh Nagita Slavina.
Raffi Ahmad yang baru menyadari hal tersebut menunjukkan sikap tak setuju. Raffi Ahmad mempertanyakan mengapa tas itu bukan untuk dirinya.
Baca Juga
"Sayang kasih aku aja. Sayang aku juga mau," kata Raffi Ahmad.
"Ini yang disebut yang kaya makin kaya. Lo sudah kaya, Bang. Buat saya saja, Mbak," timpal Marshel Widianto.
Akhirnya Nagita Slavina meminta Raffi Ahmad, Irfan Hakim, dan Marshel Widianto gambreng. Marshel Widianto jadi orang pertama yang tersingkir.
"Rp 50 juta loh ini," celetuk Irfan Hakim.
"Heh, jangan disebut," kata Raffi Ahmad spontan.
Raffi Ahmad dan Irfan Hakim melakukan suit untuk mendapatkan tas seharga Rp 50 juta itu. Akhirnya Irfan Hakim memenangkan suit melawan Raffi Ahmad dan mendapatkan tas milik Nagita Slavina secara cuma-cuma.
Tag
Berita Terkait
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Mpok Alpa Meninggal Dunia, Ini Firasat Raffi Ahmad
Terpopuler
-
Bupati Sudewo Ditangkap KPK! Penyanyi Lia Ladysta '3 Srigala', Bereaksi Keras
-
Para Pemenang DA 7, Tasya hingga April Siap Isi Program Ramadan Indosiar
-
Saskia Chadwick Bintangi Film 'Tolong Saya', jadi Edukasi untuk Pelajar di Luar Negeri
-
Vakum 8 Tahun, Rianti Cartwright Kembali Bintangi Film: Kangen Akting
-
Ngeri! Akibat Cuaca Buruk, Helikopter Raffi Ahmad Nyaris Jatuh di Bali
Terkini
-
Hadirkan Program 'Ramadan Penuh Cinta', Deddy Mizwar Beri Tontonan Bermanfaat
-
Gunakan Bahasa Daerah di Film 'Sunda Emperor', Laura Moane Merasa Tertantang
-
Ditipu soal Hubungan Asmara, Gisella Anastasia Suarakan Bahaya 'Love Scamming'
-
Status Red Notice, Dato Sri Mohammed Shaheen Resmi Dihapus
-
Bersanding dengan Raisa, Band 'The Subsidiz Tampil Memukau Penonton